Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 03/06/2023, 18:42 WIB
Stanly Ravel

Editor

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) memulai proses distribusi Grand Vitara ke konsumen. Seremoni dilakukan dengan penyerahan 26 unit SUV mild hybrid tersebut di Jakarta.

Sejak awal meluncur pada Februari 2023, Donny Saputra, 4W Sales Director PT SIS mengatakan, jumlah pemesanannya terus mengalir sampai saat ini.

"Total inden dari Februari sampai akhir Mei, untuk inden yang aktif dan masih menunggu itu kira-kira 350 unit," ujar Donny kepada media di Jakarta, Sabtu (3/6/2023).

Baca juga: Suzuki Serahkan Unit Perdana Grand Vitara ke Konsumen di Jabodetabek

Lebih lanjut Donny menjelaskan, dari tiga tipe Grand Vitara yang dipasarkan, yakni GL, GX, dan GX Two Tone, paling banyak dipesan adalah varian tertinggi.

Suzuki Grand Vitara di JAW 2023Aprida Nanda Mega/Kompas.com Suzuki Grand Vitara di JAW 2023

Sementara soal peta pemesanan, diakui cukup rata. Artinya, meski dominasi masih di area utama seperti Jabodetabek, tapi tingkat ketertarikan di daerah juga tinggi.

"80 persen itu varian paling atas, di GX. Untuk konsumen yang memesan rata, tapi secara persentase sekitar 35 persen itu di wilayah Jabodetabek," kata Donny.

Seperti diketahui, kehadiran generasi baru Suzuki Grand Vitara memang cukup mendapat animo yang tinggi. Terutama bagi penggemar fanatiknya di Indonesia.

Hal ini cukup wajar, mengingat Grand Vitara sudah memiliki nama besar. Apalagi saat ini SUV dengan status CBU dari India itu datang menggunakan teknologi elektrifikasi Smart Hybrid Vehicle by Suzuki (SHVS) yang diklaim ramah lingkungan dan irit bahan bakar.

Baca juga: Harga BBM Pertamina, Shell, Vivo, dan BP Turun, Siap Paling Murah?

Suzuki Grand Vitara di IIMS 2023KOMPAS.com - Nanda Suzuki Grand Vitara di IIMS 2023

Teknologi mild hybrid dikombinasikan dengan mesin berkapasitas 1.500 cc berkode K15C Dual Jet yang mampu mengeluarkan tenaga 101,6 Tk pada 6.000 rom dan torsi 136,8 Nm pada 4.400 rpm.

 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com