Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 22/05/2023, 15:01 WIB
|


JAKARTA, KOMPAS.com - Pebalap legendaris Giacomo Agostini merupakan salah satu fans Marc Marquez. Juara dunia 15 kali tersebut selalu mengikuti perkembangan Marquez, apalagi terkait rumor masa depan Marquez dengan Repsol Honda.

Melihat Marquez yang kesulitan di awal musim 2023 tak sedikit yang berkomentar bahwa dia harus mencari tim lain. Sebab motor Honda RC213V kini dianggap sudah ketinggalan dari rival pabrikan Eropa.

Baca juga: Begini Isi Kabin Bus AKAP Juragan 99 yang Mirip Hotel Kapsul

Namun Agostini tidak berpendapat demikian. Dia berharap Marquez tetap di Honda. Sebab Agostini yakin Honda akan kembali menjadi pabrikan yang diperhitungkan di ajang balap motor paling bergengsi tersebut.

Pebalap Repsol Honda Marc Marquez menghampiri Miguel Oliveira seusai terlibat kecelakaan dalam balapan MotoGP Portugal di Sirkuit Internasional Algarve, Minggu (26/3/2023) malam WIB. Akibatnya, Marc Marquez dan Miguel Oliveira absen di MotoGP Argentina 2023. Marc Marquez dipastikan kembali absen pada MotoGP Amerika yang akan digulirkan akhir pekan ini.AFP/PATRICIA DE MELO MOREIRA Pebalap Repsol Honda Marc Marquez menghampiri Miguel Oliveira seusai terlibat kecelakaan dalam balapan MotoGP Portugal di Sirkuit Internasional Algarve, Minggu (26/3/2023) malam WIB. Akibatnya, Marc Marquez dan Miguel Oliveira absen di MotoGP Argentina 2023. Marc Marquez dipastikan kembali absen pada MotoGP Amerika yang akan digulirkan akhir pekan ini.

“Sama sekali tidak mudah untuk meninggalkan Honda, kita masih berbicara tentang pabrikan sepeda motor terbesar di seluruh planet ini. Sekarang mereka dalam masalah, seperti halnya Yamaha," ujar Agostini dilansir dari Tuttomotoriweb.it, Senin (22/5/2023).

"Tidak semua orang bisa memiliki Ducati, ada juga Aprilia dan KTM. Tapi saya pikir semua orang akan mendekat, Marc sekarang harus berjuang untuk beberapa waktu, tapi saya pikir dia harus tetap di Honda. Matahari selalu muncul setelah badai," ujar Agostini.

Di sisi lain, Marquez memang terjatuh dan gagal podium di MotoGP Perancis lalu, namun pebalap Repsol Honda itu mendapat hal lebih penting yakni berhasil membangun kepercayaan dirinya kembali.

Baca juga: Impresi Mobil Listrik yang Harganya Lebih Murah dari LCGC [Video]

Pebalap Repsol Honda Marc Marquez (tengah) setelah merampungkan sesi kualifikasi MotoGP Portugal 2023 di Sirkuit Internasional Algarve, Sabtu (25/3/2023) malam WIB. Marc Marquez mengakhiri sesi kualifikasi MotoGP Portugal 2023 dengan catatan waktu lap tercepat. Artikel ini berrisi jadwal race MotoGP Portugal 2023.AFP/PATRICIA DE MELO MOREIRA Pebalap Repsol Honda Marc Marquez (tengah) setelah merampungkan sesi kualifikasi MotoGP Portugal 2023 di Sirkuit Internasional Algarve, Sabtu (25/3/2023) malam WIB. Marc Marquez mengakhiri sesi kualifikasi MotoGP Portugal 2023 dengan catatan waktu lap tercepat. Artikel ini berrisi jadwal race MotoGP Portugal 2023.

Setelah absen tiga seri karena patah ibu jari di MotoGP Portugal yang membuatnya rehat selama tujuh minggu, Marquez berhasil membawa Honda RC213V dan sasis Kalex baru di depan yang mana satu-satunya motor Honda di 13 besar.

“Saya merasa cepat. Saya bisa menyalip, dan saya bisa bertarung. Saya mengendarai dengan cara yang sangat baik. Sudah lama sekali saya tidak merasakan hal seperti ini. Tidak dengan motornya, saya sendiri, saya berkendara dengan baik," kata Marquez.

“Saya masuk ke tikungan dengan beberapa slide, saya terlambat mengerem, saya bisa bertarung melawan pebalap lain. Saya senang tentang itu," kata Marquez.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com