Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tujuan Terkait
Tujuan Lestari terkait

Hyundai Ioniq 5 Jadi Kendaraan Operasional KTT ASEAN 2023

Kompas.com - 11/05/2023, 10:22 WIB
Aprida Mega Nanda,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) menyediakan 117 unit Ioniq 5 untuk mendukung penyelenggaraan ASEAN Summit (KTT ASEAN) 2023.

Mobil listrik murni Hyundai itu digunakan sebagai kendaraan operasional resmi bagi para delegasi, termasuk untuk keperluan mobilitas menteri, protokol, dan keamanan serta sebagai kendaraan penyelamatan (rescue vehicle) bagi para tamu VVIP dan pasangannya.

Hyundai berkomitmen dalam memastikan dan menjamin performa kendaraan selama acara berlangsung. Pabrikan asal Korea Selatan itu juga turut menghadirkan layanan perawatan dan perbaikan kendaraan serta dukungan suku cadang selama ASEAN Summit 2023.

Baca juga: Jangan Asal Masuk, Ini Hal yang Harus Diperhatikan kalau Ganti Mesin

“Hyundai berkomitmen untuk menjamin ketersediaan suku cadang dan layanan yang dapat diandalkan untuk kelancaran mobilitas bagi seluruh perwakilan negara peserta,” ucap Woojune Cha, President Director PT Hyundai Motors Indonesia, dalam keterangannya, Rabu (10/5/2023).

Upaya ini sekaligus menegaskan kesiapan Hyundai dalam mendorong era elektrifikasi di industri otomotif Indonesia.

IONIQ 5 Sebagai Kendaraan Resmi Untuk Para Delegasi KTT Asean ke-42Hyundai IONIQ 5 Sebagai Kendaraan Resmi Untuk Para Delegasi KTT Asean ke-42

Selain itu, agar mobilitas seluruh delegasi KTT ASEAN 2023 semakin lancar, Hyundai juga menyediakan Hyundai Mobile Charging. Melalui layanan tersebut, Hyundai akan melakukan penambahan daya listrik di kondisi darurat dan membantu kendaraan mencapai stasiun pengisian daya terdekat.

Untuk memberikan pengalaman mobilitas terbaik selama KTT ASEAN 2023, Hyundai turut mengadakan pelatihan bagi Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres) yang bertugas mengendarai armada IONIQ 5.

Baca juga: Lebih Praktis, Ini Pilihan Paket Perkakas Mobil Tanpa Kabel

Selama pelatihan, para personel mendapatkan pengetahuan produk unit Ioniq 5 untuk mengenali tiap fungsi dan fitur di dalam kendaraan serta praktik langsung mengendarai kendaraan tersebut. Tak hanya itu, para personel juga turut diberi pelatihan tentang pencegahan potensi insiden darurat pada mobil dan cara mengatasinya.

Sebelumnya, Hyundai juga telah mendukung penyelenggaraan G20 Summit 2022 dengan menyediakan lebih dari 450 unit mobil listrik yang mencakup Genesis Electrified G80 dan Hyundai Ioniq 5 sebagai kendaraan resmi bagi para delegasi dari ajang tersebut.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan.

Video rekomendasi
Video lainnya


28th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com