Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

MG New ZS Vs DFSK Glory 560, Mana Lebih Ganteng?

Kompas.com - 18/04/2023, 14:01 WIB
Donny Dwisatryo Priyantoro,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pilihan sport utility vehicle (SUV) saat ini sangat beragam. Beberapa di antaranya adalah Morris Garage (MG) New ZS dan DFSK Glory 560.

Kedua SUV ini punya tampilan yang menarik, tapi tetap ada beberapa perbedaan yang menarik untuk dibahas. Mulai dari dimensinya, tampilan depan, samping, dan juga belakangnya.

Baca juga: Bahas Tampilan Agresif MG New ZS

Terkait dimensi, keduanya juga cukup berbeda. Glory 560 memiliki dimensi lebih besar, panjangnya 4.515 mm, lebar 1.815 mm, tinggi 1.735 mm, dan jarak sumbu roda 2.690 mm.

Sementara New ZS, dimensinya lebih kecil dengan panjang 4.323 mm, lebar 1.809 mm, tinggi 16.53 mm, serta jarak sumbu roda 2.585 mm.

Untuk tampilan depan, keduanya terlihat cukup sporty. Tapi, New ZS jauh terlihat lebih agresif dengan lampu depan yang menyipit dan terlihat tajam. Sedangkan Glory 560, dibuat lebih besar lampu depannya.

Baca juga: Mengulas Interior MG New ZS, Terasa Elegan

Bagian grille juga berbeda, di mana Glory 560 memiliki grille lebih kecil dengan garis horizontal. Sedangkan pada New ZS, mengaplikasikan grille model honeycomb dan terlihat lebih besar.

Bagian atapnya juga sama, sudah dilengkapi dengan roof rail. Sehingga, menguatkan kesan SUV yang tangguh. Untuk desain pelek, New ZS malah terlihat lebih dinamis dibandingkan Glory 560.

Sementara pada bagian belakangnya, Glory 560 memiliki tampilan yang lebih minimalis. Selain itu, desainnya juga terlihat lebih mengotak dibandingkan New ZS.

Begitu pula dengan desain lampu belakangnya, di mana New ZS terlihat lebih modern dan terkesan seperti tiga dimensi. Sementara Glory 560, terlihat lebih kaku.

Untuk kombinasi warna, kedua mobil ini bisa dikatakan mirip. New ZS dan Glory 560 dihiasi juga dengan body cladding berwarna hitam, mulai dari depan, samping, hingga belakang. Tapi, pada New ZS terdapat aksen silver pada beberapa bagian.

Terkait harga, New ZS dibanderol mulai Rp 315,8 juta (OTR Jakarta) hingga Rp 355,8 juta (OTR Jakarta). Sedangkan Glory 560, dipasarkan dengan harga Rp 275,9 juta (OTR Jakarta).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau