Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Alex Rins Bertekad Dorong Honda Kembali Unggul di MotoGP 2023

Kompas.com - 18/11/2022, 08:42 WIB
Aprida Mega Nanda,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pebalap MotoGP Alex Rins resmi bergabung dengan LCR Honda di musim 2023.

Rider asal Spanyol itu pun bertekad untuk memperbaiki performa Honda dan mengembalikan kejayaannya di MotoGP 2023, dengan cara membuat motor yang ditunggangi kompetitif dan unggul saat berlomba di lintasan.

“Saya ingin terus berkembang, baik sebagai pebalap maupun sebagai pribadi,” ucap Alex Rins, dikutip dari Motosan, Kamis (17/11/2022).

Baca juga: Alex Rins Batal Bawa Pulang Motor Balap Suzuki GSX-RR

“Kami memiliki proyek untuk tumbuh, untuk membuat kembali sepeda motor yang kompetitif dan unggul. Itulah tujuan dan itulah tantangan yang saya miliki,” lanjutnya.

Seperti diketahui, Honda mengalami masa sulit selama beberapa musim terakhir. Terlebih saat pebalap andalannya Marc Marquez alami cedera, tidak ada pebalap Honda lain yang bisa tampil kompetitif.

Pebalap Suzuki Ecstar Alex Rins Foto: Twitter Alex Rins Pebalap Suzuki Ecstar Alex Rins

Bahkan tim balap asal Jepang itu mengakhiri MotoGP 2022 tanpa meraih satu pun kategori kemenangan.

Hal ini lah yang memicu rider berusia 26 tahun itu untuk berjuang memberikan hasil yang lebih baik bagi tim barunya di MotoGP musim depan.

“Berjuang untuk mimpi, meskipun saat-saat buruk yang lebih baik akan datang. Di Honda kita akan melihat Alex dengan versi yang sedikit lebih baik. Pada akhirnya, tujuan dan sasaran itu rumit, kita akan lihat apa yang akan terjadi di masa depan,” ucapnya.

Baca juga: Cegah Kunci Kontak Motor Seret Saat Musim Hujan

Sebagai informasi, Alex Rins resmi memperkuat tim satelit Honda usai Suzuki mengundurkan diri dari MotoGP pada akhir musim 2022, dengan dalih kondisi finansial.

Rins akan balapan untuk LCR bersama Takaaki Nakagami, sedangkan mantan rekan setimnya di Suzuki, Joan Mir, akan menjadi tandem Marc Marquez di Repsol Honda.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com