JAKARTA, KOMPAS.com – BBM Pertalite milik PT Pertamina (Persero) kembali mendapat saingan baru, setelah PT Vivo Energy Indonesia (Vivo) diketahui meluncurkan BBM berjenis Revvo 90.
Berdasarkan pantauan di beberapa SPBU Vivo di Jakarta, BBM Revvo 90 sudah ditawarkan pada Kamis (20/10/2022).
Kehadiran Vivo Revvo 90 menambah daftar BBM dengan angka research octane number (RON) 90, setelah Pertalite dan BP 90.
Baca juga: Suzuki Burgman Street 125, Kecil tapi Punya Bodi Berisi
Sementara Shell Reguler dengan bilangan oktan yang sama memang pernah hadir, tapi kini sudah ditarik dari peredaran.
Walaupun kedatangan pesaing baru, harga Pertalite tetap jadi yang paling terjangkau di antara BBM RON 90, dengan banderol Rp 10.000 per liter.
Sementara Revvo 90 dihargai Rp 12.600 per liter, atau berselisih 2.600 dengan Pertalite. Adapun BP 90 dipatok Rp 14.050 per liter, berselisih Rp 4.050 dengan Pertalite.
Baca juga: Prediksi Harga Toyota bZ4X di Indonesia
Di lain sisi, harga BBM di SPBU Pertamina, Shell, BP dan Vivo turun awal bulan ini. Tercatat, harga Pertamax dari Pertamina turun Rp 600 per liter, yaitu dari Rp 14.900 menjadi Rp 13.900 per liter.
Penurunan harga juga berlaku untuk Pertamax Turbo. Semula harga BBM jenis ini dibanderol Rp 15.900, kini harganya Rp 14.950 per liter.
Shell juga menurunkan harga BBM jenis Shell Super RON 92 dari Rp 15.420 per liter menjadi Rp 14.150 per liter.
Baca juga: Mitsubishi XFC Concept Pesaing HR-V dan Creta Bakal Ada Versi Hybrid
Kemudian, harga Shell V-Power RON 95 juga turun dari Rp 16.130 per liter menjadi Rp 14.840 per liter. Sedangkan Shell V-Power Nitro+ kini jadi Rp 15.230 per liter dari sebelumnya Rp 16.150 per liter.
Tak ketinggalan, harga BBM Vivo Revvo 92 dan Revvo 95 juga merosot. Harga BBM jenis Revvo 92 turun menjadi Rp 14.140 per liter dari sebelumnya Rp 15.400 per liter. Sementara Revvo 95 turun menjadi Rp 14.830 per liter dari Rp 16.100 per liter.
Baca juga: Tiang Sensor Transaksi Tol Tanpa Henti Mulai Dipasang di Jagorawi
Berikut harga terbaru BBM di sejumlah SPBU di DKI Jakarta per 20 Oktober 2022:
Vivo
- Revvo 89: Rp 11.600 per liter
- Revvo 90: Rp 12.600 per liter
- Revvo 92: Rp 14.140 per liter
- Revvo 95: Rp 14.830 per liter
Pertamina
- Pertalite: Rp 10.000 per liter
- Pertamax: Rp 13.900 per liter
- Pertamax Turbo: Rp 14.950 per liter
- Pertamina Dex: Rp 17.400 per liter
- Dexlite: Rp 17.100 per liter
- Solar: Rp 6.800 per liter
Shell
- Shell Super: Rp 14.150 per liter
- Shell V-Power: Rp 14.840 per liter
- Shell V-Power Diesel: Rp 18.450 per liter
- Shell V-Power Nitro+: Rp 15.230 per liter
BP
- BP 90: Rp 14.050 per liter
- BP 92: Rp 14.150 per liter
- BP 95: Rp 14.840 per liter
- BP Diesel: Rp 17.990 per liter