JAKARTA, KOMPAS.com - Periklindo Electric Vehicle Show (PEVS) 2022 yang berlangsung 22-31 Juli 2022 tak hanya menampilkan mobil dan sepeda motor listrik keluaran baru, tapi mobil listrik karya mahasiswa.
Salah satu mobil balap listrik yang ada di aera test ride ialah mobil balap listrik karya tim Yacaranda dari Universitas Gadjah Mada (UGM) yang ikut dalam Kompetisi Mobil Listrik Indonesia (KMLI).
Namun rupanya mobil listrik karya mahasiswa UGM tersebut bukan cuma tim Yacaranda, ada juga dari tim Arjuna. Bahkan spesifikasi mobil balap milik tim Arjuna ini lebih tinggi dari tim Yacaranda.
Baca juga: Perbedaan Hyundai Palisade Facelift dengan Palisade Versi Lama
"Bedanya tim Arjuna ini tim dari taraf universtitas kalau Yacaranda itu vokasi. Kemudian mobil tim Arjuna ini ikut kompetisi di tingkat internasional, kalau tim Yacaranda di tingkat nasional. Dimensi mobil juga beda ini lebih besar dan spesifikasinya juga beda," kata Thariq Faros perwakilan tim Arjuna kepada Kompas.com, Kamis (28/7/2022).
Thariq mengatakan tim Arjuna berdiri sejak 2012 dan sampai saat ini sudah generasi kesepuluh. Untuk mobil sendiri tim sudah membuat tiga mobil dan ikut kompetisi mobil listrik di Formula SAE di Jepang pada 2017 dan 2019.
"Mobil yang ini (di PEVS 2022) ialah mobil ketiga. Saat ini baru selesai sekitar 85 persen. Banyak bagiannya kami buat sendiri mulai dari sasis dan semuanya," kata Thariq.
Baca juga: BERITA FOTO: Mengintip Spesifikasi Motor Listrik Gesits G1
Thariq mengatakan saat ini pihaknya berusaha untuk menyempurnakan mobil. Targetnya mobil akan selesai pada Agustus 2022 dan launching di acara Indonesia Electric Motor Show (IEMS) 2022, awal September mendatang.
Sepesifikasi mobil balap listrik tim Arjuna yaitu menggunakan motor listrik alias dinamo Emrax 208 berdaya 80 Kw dipadu kontroler Kelly KLS 14401-808 IPS. Catu daya menggunakan baterai lithium ion dari Samsung.
Baca juga: Remote Keyless Mobil Hilang, Ini Kisaran Dana yang Harus Disiapkan
Prestasi
Selama masa pandemi tim Arjuna terus konsisten. Tim memboyong empat penghargaan di FSEV Formula Bharat 2020, yakni Juara 2 Place Overall Event, Juara 2 Place Best Team Management Strategy, Notable Mention for EV Design Overall Choice, dan Notable Mention Kaizen Guru.
Kemudian di FSEV Formula Bharat 2021 meraih Juara 3 Place Best Team Management Strategy, Best Battery Design, serta Finalist Artificial Intelligence and Software Intergration.
Tahun ini tim berhasil membawa penghargaan di Pi-EV Formula Bharat 2022, menang di kategori Software and Intelligence Intergration, Juara 3 Place Procurement Strategy dan posis empat Overall Pi-EV 2022 Event.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.