Adapun saat dibawa ke rute luar kota lewat jalan tol hingga sejauh 105,4 km, konsumsi BBM rata-rata menghasilkan 21,7 km per liter.
Sebagai informasi, New C-HR Hybrid mengusung mesin 2ZR-FXE berkapasitas 1.798 cc dengan tenaga 98 PS atau setara 96 tk pada 5.200 rpm dan torsi 145 Nm pada 3.600 rpm.
Selain itu, selama pengetesan mobil ini kami isi dengan BBM RON 92. Dengan kapasitas tangki bahan bakar 43 liter, biaya pengisian BBM dari nol sampai penuh memakan ongkos Rp 537.500.
Baca juga: Pedrosa Pacu KTM RC16 Vs Porsche 918 Spyder di Lintasan Lurus
Sedangkan untuk jarak yang bisa ditempuh mobil ini dengan satu kali pengisian BBM sampai penuh, setidaknya bisa tembus 933,1 km (21,7 km per liter x 43 liter).
Artinya total jarak hingga 900 km, perjalanan dari Jakarta ke Surabaya via jalur darat bisa ditempuh mobil ini hanya dengan satu kali isi bensin.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.