JAKARTA, KOMPAS.com – Sepeda motor jenis sport naked 150 cc lebih bergairah ketimbang full fairing atau fairing tertutup. Pasarnya lebih besar karena sesuai dengan kebutuhan orang Indonesia.
Mesin bertenaga dan posisi berkendara yang nyaman jadi alasan orang memilih sport naked. Untuk mesin biasanya memang tak jauh beda dengan yang full fairing sehingga pada dasarnya cuma beda baju.
Baca juga: Efek Busi Mobil Terlalu Lama Tidak Diganti
Memasuki Juli 2022, harga motor sport naked terbilang stabil. Hampir semua merek yang bermain di segmen ini belum menaikkan harga jual.
Honda yang mengusung CB150 Verza dan CB150R Streetfire sebagai andalannya di segmen ini. Tetap mempertahankan banderol lama sama seperti April 2022.
Yamaha yang memasarkan MT-15, dan XSR 155 masih memakai harga sama. Namun, Yamaha Xabre dan Byson Fi kini sudah tidak tampak lagi di situs resmi perusahaan.
Baca juga: Update Harga Suspensi Belakang Motor Juli 2022
Suzuki yang sudah tidak menjual GSX Bandit150 kini hanya punya satu jagoan di sport naked yaitu GSX-S150 masih mempertankan banderol lama.
Kawasaki juga tetap mempertahankan banderol lama sebab bulan lalu pabrikan geng hijau ini sudah menaikkan harga W175 dan W175 TR sekitar Rp 400.000 - Rp 500.000.
Honda
Yamaha
Suzuki
Kawasaki
*harga OTR Jakarta
*harga dapat berubah sewaktu-waktu
*harga berbeda di tiap daerah
*harga situs resmi
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.