JAKARTA, KOMPAS.com- Jeep Compass baru saja mengalami pembaruan per Desember 2021 dengan ubahan pada bagian eksterior, interior, sampai fitur-fitur yang disematkan.
Secara desain, Jeep Compass memang bukan selera orang kebanyakan. Desainnya lebih 'perkotaan' dibanding produk Jeep lainnya yang terlihat lebih kekar dan tangguh, siap dibawa bertualang ke medan off road.
Baca juga: Kualitas Solar, Jadi Alasan Jeep Indonesia Belum Mau Jual Mesin Diesel
Jeep Compass yang dijual di Indonesia hanya terdiri dari satu pilihan mesin, yakni 1.4 L turbo yang menghasilkan tenaga 163 TK di 5.500 rpm dan torsi 250 Nm di 2.500 rpm sampai 4.000 rpm.
Secara fitur, Jeep Compass terbilang lengkap, misalnya untuk mengemudi, ada Idling Start Stop Engine, Cruise Control, rem sudah ABS dan EBD, Traction Control dan Stability Control.
Untuk info lebih lengkapnya lagi tentang varian Jeep paling murah ini, simak video berikut.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.