Sedangkan penjualan Isuzu sepanjang tahun 2021 sebesar 27.278 unit dengan pangsa pasar 3,1 persen. Angka penjualan 2021 itu naik 52,8 persen jika dibandingkan penjualan tahun 2020 yang tercatat sebanyak 17,855 persen.
Chief Operation Officer PT Astra International Tbk – Isuzu Sales Operation (Astra Isuzu) Yohanes Pratama mengatakan, penjualan otomotif di dua bulan pertama tahun 2022 menunjukkan adanya pemulihan market, terutama pasar komersial.
“Para pemain komersial di Indonesia sudah menemukan cara untuk bertahan. Segmen ini sudah mulai pulih, tren membaik,” ujar Yohanes.
Pemulihan juga didukung menggeliatnya sektor komoditas unggulan Indonesia seperti batubara dan minyak kelapa sawit yang harganya tinggi. Hal itu berdampak pada sektor komersial, kebutuhan truk untuk pertambangan batubara ataupun perkebunan sawit meningkat.
Bagi Isuzu, itu mendongkrak kendaraan komersialnya, termasuk Isuzu D-Max yang menjadi kendaraan pendukung untuk industri migas, perkebunan, dan pertambangan.
Melihat kondisi itu dan mengacu pada tren peningkatan pangsa pasar Isuzu dari tahun ke tahun, Yohanes optimistis hingga akhir tahun Isuzu bisa jauh melampaui pencapaian di 2021.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.