Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER OTOMOTIF] Link Live Streaming MotoGP Qatar 2022, Malam Ini Pukul 22.00 WIB | Bus Terbakar di Tol Pandaan-Malang, Diduga karena Ngecas Powerbank

Kompas.com - 07/03/2022, 06:02 WIB
Janlika Putri Indah Sari,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – Seri perdana kejuaraan dunia balap motor MotoGP musim 2022 yang digelar di Sirkuit Losail Qatar akan berlangsung malam ini, Minggu (6/3/2022).

Balapan dijadwalkan akan berlangsung di Sirkuit Internasional Losail, Qatar, pukul 22.00 WIB.
Balapan MotoGP akan dipimpin oleh pebalap Pramac Racing Ducati Jorge Martin.

Ia berhasil meraih pole position setelah menjadi rider yang tercepat pada kualifikasi, Sabtu (6/3/2022). Start di belakang Jorge Martin ada pebalap dari tim Gresini Racing Enea Bastianini, diikuti oleh The Baby Alien, Marc Marquez, yang berhasil start dari posisi ketiga.

Selain itu, satu unit bus pengangkut rombongan wisatawan terbakar di Jalan Tol Pandaan-Malang Kilometer 61 arah Malang, Jawa Timur, Minggu (6/3/2022) pagi.

Baca juga: Live MotoGP Qatar 2022 - Dua Pebalap Ducati Terlibat Kecelakaan

Kejadian bermula saat bus berjalan dari lajur satu arah utara ke selatan, tiba-tiba sopir melihat percikan api dari bagian belakang dari kaca spion depan hingga api terus membesar dan membakar seluruh badan bus.

Berikut daftar 5 artikel terfavorit di kanal Kompas Otomotif, MInggu (6/3/2021):

1. Link Live Streaming MotoGP Qatar 2022, Malam Ini Pukul 22.00 WIB

Sebanyak 24 pebalap MotoGP berfoto di Sirkuit Lusail sebelum MotoGP Qatar 2022 yang dimulai pada hari ini, Jumat (4/3/2022) hingga Minggu (6/3/2022). AFP/KARIM JAAFAR Sebanyak 24 pebalap MotoGP berfoto di Sirkuit Lusail sebelum MotoGP Qatar 2022 yang dimulai pada hari ini, Jumat (4/3/2022) hingga Minggu (6/3/2022).

Sementara itu, juara dunia MotoGP musim lalu, Fabio Quartararo tercecer dan harus memulai start dari posisi ke-11. Dalam rangkaian seri perdana ini, total sebanyak 24 pebalap MotoGP dari 12 tim berbeda bakal siap memperebutkan juara dunia.

Balapan ini sekaligus menjadi musim perdana MotoGP tanpa legenda hidupnya yaitu Valentino Rossi, yang memutuskan pensiun pada musim lalu.


Meski begitu, tak mengurangi keseruan MotoGP 2022, pasalnya setiap rider dari masing-masing tim akan berusaha semaksimal mungkin untuk mendapatkan hasil terbaik saat race.

Baca juga: Link Live Streaming MotoGP Qatar 2022, Malam Ini Pukul 22.00 WIB

2. Bus Terbakar di Tol Pandaan-Malang, Diduga karena Ngecas Powerbank

Bangkai Bus Pariwisata PO Al Mubarok yang terbakar di Tol Pandaan - Malang Jawa Timur, Minggu (6/3/2022).Dokumentasi Ditlantas Polda Jatim Bangkai Bus Pariwisata PO Al Mubarok yang terbakar di Tol Pandaan - Malang Jawa Timur, Minggu (6/3/2022).

Salah satu akun Instagram bernama @maswahid, juga membagikan momen tersebut sekaligus menginformasikan bahaya charge laptop, powerbank atau yang membutuhkan daya lebih tinggi dari ponsel.

“Kelistrikan pada bus tdk didesain utk memenuhi daya listrik yg besar. Dia cuma didesain utk charging hp demi mendukung para penumpang untuk tidak kehabisan daya baterai hp spy dpt mendokumentasikan perjalanan dan memberi kabar keluarga. Jk digunakan utk mengisi daya yg melebihi kapasitasnya maka yg terjadi adl komponen akan panas, sehingga bisa merusak kabel yg kemudian efek terparah akan menyebabkan kebakaran spt yg terjadi pada bus di video ini,” tulis unggahan tersebut.

Baca juga: Bus Terbakar di Tol Pandaan-Malang, Diduga karena Ngecas Powerbank

3. Honda Supra GTR Terbaru, Harga Tembus Rp 28 Jutaan

Honda RS150R atau Supra GTR 150 di IndonesiaPAULTAN.org Honda RS150R atau Supra GTR 150 di Indonesia

Honda RS150R di Malaysia atau Supra GTR jika di Indonesia, baru saja mendapatkan penyegaran. Motor bebek bermesin tegak ini mendapatkan ubahan minor dan warna baru pada tampilannya.

Disitat dari Paultan (6/3/2022), RS150R kini dijual mulai 8.299 ringgit atau setara Rp 28,5 juta, termasuk pajak jalan, asuransi, dan registrasi.

Harga ini mengalami peningkatan dari sebelumnya, yakni sebesar 8.199 ringgit atau setara Rp 28,2 juta.

Baca juga: Honda Supra GTR Terbaru, Harga Tembus Rp 28 Jutaan

4. Pembangunan Sirkuit Formula E di Ancol Sudah Mencapai 38,2 Persen

Alat berat di lokasi pengerjaan pembangunan sirkuit Formula E Jakarta, Ancol Jakarta Utara, Rabu (23/2/2022)KOMPAS.com/SINGGIH WIRYONO Alat berat di lokasi pengerjaan pembangunan sirkuit Formula E Jakarta, Ancol Jakarta Utara, Rabu (23/2/2022)

Progres pembangunan sirkuit Formula E di kawasan Ancol, Jakarta Utara dilaporkan mengalami kemajuan.

Saat ini perkembangannya dikabarkan sudah mencapai 38,2 persen. Informasi itu disampaikan langsung oleh Communication Manager OC Jakarta E-Prix 2022, Melisa Sjach, sebagaimana disitat Antara, Sabtu (5/2/2022).

Capaian itu didapatkan setelah pihak penyelenggara menerapkan sistem pengerjaan 24 jam penuh selama 54 hari. Langkah ini tentunya diambil untuk mempercepat pembangunan lintasan sebelum Formula E Jakarta berlangsung, yaitu pada 4 Juni 2022.

Baca juga: Pembangunan Sirkuit Formula E di Ancol Sudah Mencapai 38,2 Persen

5. Oknum Brimob Paksa Cabut Berkas Truk yang Kena Razia ODOL

Razia Truk ODOLJASA MARGA Razia Truk ODOL

Kementerian Perhubungan melalui Direkrorat Jenderal Perhubungan Darat mengonfirmasi adanya kejadian pencabutan berkas kendaraan secara paksa.

Kejadian ini terjadi di Unit Pelaksana Penimbangan Kendaraan Bermotor (UPPKB) Balonggandu, Karawang, Jawa Barat, pada Kamis (3/3/2022).

Denny Michels Adlan, Kepala Balai Pengelola Transportasi Darat (BPTD) Wilayah IX Provinsi Jawa Barat, mengatakan, kejadian berlangsung pada Kamis sekitar pukul 16.30 WIB, dan terekam oleh CCTV yang berada di lokasi kejadian.

Baca juga: Oknum Brimob Paksa Cabut Berkas Truk yang Kena Razia ODOL

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com