Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Yamaha Fazzio Punya Ukuran CVT Pendek, Ini Kelebihannya

Kompas.com - 09/02/2022, 14:45 WIB
Dio Dananjaya,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – Sepeda motor hybrid Yamaha Fazzio yang baru meluncur mengusung mesin 125 cc yang sama basisnya dengan skutik Yamaha lainnya. Meski begitu, ada sedikit perbedaan, terutama pada sektor CVT.

Aji Handoko, Manager Techincal & Education PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM), mengatakan, Yamaha Fazzio punya ukuran CVT yang lebih pendek.

Penyematan komponen dan desain CVT yang berbeda ini bukan tanpa alasan. Menurut Aji, ada beberapa dampak positif yang dihasilkan dari ukuran CVT pendek.

Baca juga: Liburan Pebalap MotoGP di Mandalika, Berjemur, Bersepeda dan Main Voli

Test ride Yamaha Fazzio di Bogor, Jawa Barat (3/2/2022).Dok. YIMM Test ride Yamaha Fazzio di Bogor, Jawa Barat (3/2/2022).

"Sebenarnya ada beberapa tujuan Yamaha Fazzio punya CVT yang lebih pendek. Hal yang paling utama untuk memaksimalkan akselerasi awal Yamaha Fazzio," ujar Aji (3/2/2022).

Ia juga mengatakan, selain bikin akselerasi jadi lebih ringan, ada kelebihan lain dari CVT yang lebih pendek ini.

"Konstruksi CVT yang lebih pendek membuat posisi mesin Yamaha Fazzio jadi lebih mundur. Sehingga untuk area foot board (dek kaki) Yamaha Fazzio bisa lebih luas " ucap Aji.

Baca juga: Pentingnya Hasil Tes Pramusim MotoGP Mandalika buat Pebalap

Yamaha FazzioKOMPAS.com/ADITYO WISNU Yamaha Fazzio

Dengan begitu, bagian dek tengah Fazzio dapat dimanfaatkan konsumen untuk membawa barang belanjaan atau keperluan lainnya.

Apalagi Yamaha juga menyematkan hook atau gantungan tambahan, yang jumlahnya sampai dua buah di bagian tengah.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau