Pebalap Italia itu memahami aspek komersial, tetapi menjelaskan untuk meringankan tim dan pebalap karena jdwal yang terus bertambah, jumlah tes baiknya dikurangi.
"Ini bukan keputusan kami, itu bukan tugas kami. Kami harus mematuhi aturan. Jika itu keputusan saya, saya akan melakukan tiga tes sebelum musim dan bukan hanya dua," katanya.
Baca juga: Terulang Lagi, Pengendara Motor Tertabrak Kereta Api di Kediri
Pebalap Suzuki Ecstar Joan Mir, di sisi lain, melihat tidak ada masalah balapan berlangsung 21 seri. Namun, dia menyadari bahwa waktu untuk keluarga di rumah akan sedikit.
“Saya tidak tahu berapa banyak balapan yang bisa kami lakukan dalam setahun,” kata juara dunia 2020 itu.
Pada akhirnya, Mir ingin menunggu dan melihat bagaimana musim 2022 berjalan karena dia tidak pernah balapan begitu banyak dalam setahun.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.