Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Punya Saldo Tabungan Minimal Rp 18 Juta, Baru Bisa Beli Xpander

Kompas.com - 25/08/2021, 11:44 WIB
Aprida Mega Nanda,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Di pasar MPV, Mitsubishi Xpander menjadi salah satuh model yang cukup laris di pasaran. Jika Anda berniat meminang mobil tersebut, ada program penjualan menarik bagi konsumen.

Konsumen yang membeli Mitsubishi Xpander di bulan Agustus 2021 akan mendapatkan program cicilan ringan atau bunga 0 persen dengan lembaga pembiayaan tertentu.

Selain itu, ada juga gratis biaya jasa servis (sesuai dengan Service Manual Book) hingga 50.000 km atau 4 tahun untuk seluruh varian.

Baca juga: Jajal Fitur Unggulan Yamaha Qbix

Pembeli Mitsubishi Xpander juga berkesempatan mendapatkan secara gratis paket Smart Silver untuk Perawatan/Servis Berkala hingga 50.000 km atau 4 tahun. Paket promo tersebut meliputi biaya jasa (untuk semua varian), dan suku cadang.

Ilustrasi Mitsubishi Xpander CrossDOK. MMKSI Ilustrasi Mitsubishi Xpander Cross

“Untuk Xpander di kita semua NIK (Nomor Identifikasi Kendaraan) tahun 2021. Sudah dapat diskon PPnBM sampai akhir Agustus ini, ditambah diskon dari diler Rp 5 juta,” ucap salah satu pramuniaga diler Mitsubishi di kawasan Kelapa Gading, Jakarta Utara, kepada Kompas.com (25/8/2021).

Seperti contoh untuk tipe Xpander Sport, menurut pramuniaga tersebut konsumen yang berniat membeli bisa memanfaatkan DP termurah yakni 15 persen atau Rp 43,55 jutaan. Sementara angsuran termurahnya sekitar Rp 6 jutaan per bulan, dengan tenor 5 tahun.

Baca juga: Rapor Penjualan Isuzu Semester I/2021 dan Cara Adaptasi di Masa Pandemi

“Untuk dapat approval dari leasing, isi tabungan minimal tiga bulan angsuran atau sekitar Rp 18 jutaan, idealnya memang seperti itu. Namun jika calon konsumen memiliki penghasilan di bawah itu tetap bisa, tapi akan dipertimbangkan dulu,” kata dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com