Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 25/07/2021, 15:41 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Jenis mobil low sport utility vehicle (LSUV) masih banyak diminati masyarakat Indonesia. Desain kaki-kaki yang lebih tinggi dibanding jenis mobil lainnya membuat LSUV mampu menerjang berbagai kondisi jalan.

Di atas kertas, harga mobil LSUV pun lebih terjangkau dibanding ladder frame SUV. Toyota sebagai pabrikan mobil asal Jepang yang sudah lama bermain di segmen mobil LSUV mengusung Rush sebagai andalannya.

Rush sendiri merupakan LSUV hasil kolaborasi Toyota bersama Daihatsu yang mengusung Terios sejak tahun 2006 silam.

Baca juga: Bocor, Tampang Toyota Voxy Model Baru Jadi Mirip Alphard

Hingga pertengahan tahun 2021 ini, Rush sukses menorehkan prestasi sebagai mobil LSUV terlaris di Indonesia.

Menilik data wholesales Gaikindo yang dirilis belum lama ini, Rush laku terjual hingga 22.629 unit pada semester pertama 2021, jauh mengungguli kembarannya si Daihatsu Terios yang hanya laku 9.376 unit saja.

toyota rushArif Nugrahadi toyota rush

Untuk dapur pacunya, Rush dibekali mesin DOHC dengan teknologi Dual VVT-i berkapasitas 1.496 cc. Mesin ini bekerja dengan bahan bakar bensin.

Saat ini untuk unit barunya, Rush dibanderol pada harga Rp 240 jutaan untuk tipe terendahnya. Bagi yang memiliki dana terbatas tentu angka tersebut masih terhitung mahal. Maka berburu unit bekasnya bisa jadi alternatif untuk bisa segera memiliki Rush impian.

Baca juga: Ini Alasan Kenapa Ukuran Ban Serep Lebih Kecil

Meski tidak mendapatkan layanan purna jual di jaringan bengkel resmi, pembeli bisa langsung mengendarai pulang Rush-nya tanpa perlu berlama-lama menunggu masa inden.

Dilansir dari beberapa situs jual beli mobil bekas daring, Minggu (25/7/2021), dengan mematok budget Rp 100 jutaan maka pilihan Rush bekas yang tersedia adalah tipe 1.5 G dan 1.5 S keluaran tahun 2008-2011.

Toyota Rush di GIIAS 2019Kompas.com Toyota Rush di GIIAS 2019

Jika menemukan perbedaan harga meski tipe dan tahun produksinya sama, bisa jadi itu disebabkan kondisi fisik unit yang berbeda baik dari sisi mesin, bodi, kelistrikan, hingga kaki-kaki.

Baca juga: Dorna Sports Kesulitan Cari Pengganti MotoGP Thailand

Maka dari itu telitilah saat akan membeli Rush bekas. Meski sparepart-nya masih mudah ditemukan di berbagai bengkel dan toko onderdil, hindari kemungkinan mengeluarkan dana tambahan untuk perbaikan.

Sebagai referensi, berikut kisaran harga Rush bekas yang tersedia di Ibukota yang bisa dibeli dengan dana Rp 100 jutaan pada Juli ini.

  • Rush 1.5 G A/T tahun 2011 harga Rp 108 juta
  • Rush 1.5 S A/T tahun 2010 harga Rp 108 juta
  • Rush 1.5 G M/T tahun 2010 harga Rp 108 juta
  • Rush 1.5 G A/T tahun 2010 harga Rp 107 juta
  • Rush 1.5 G A/T tahun 2010 harga Rp 106 juta
  • Rush 1.5 G M/T tahun 2009 harga Rp 109 juta
  • Rush 1.5 S A/T tahun 2009 harga Rp 105 juta
  • Rush 1.5 S A/T tahun 2008 harga Rp 103,5 juta
  • Rush 1.5 S M/T tahun 2008 harga Rp 100 juta
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com