Asyiknya dengan posisi duduk yang cukup tinggi, mengendarai Raize memang terasa mudah. Visibilitas terlihat baik ke semua sisi.
Baca juga: Diskon, Harga Ninja 250SL Setara dengan Skutik Honda
Anda bahkan bisa melihat kap mesin dari balik kemudi, membuat siapapun lebih percaya diri saat membawanya ke jalanan sempit atau macet.
Raize juga dilengkapi dengan sejumlah teknologi canggih lewat Toyota Safety Sense (TSS), misalnya Rear Cross Traffic Alert, Lane Departure Assist, Pre-Collision System, hingga Adaptive Cruise Control.
Namun karena keterbatasan waktu dan tempat, kami belum bisa mengulik lebih jauh fitur keselamatan itu.
Tunggu saat sesi test drive Raize berlangsung, kami juga penasaran seberapa cepat akselerasi mobil ini dan seberapa hemat konsumsi BBM-nya.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.