Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 21/04/2021, 14:51 WIB
Aprida Mega Nanda,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Nama Toyota Raize dan Daihatsu Rocky belakangan ini sering menjadi perbincangan konsumen otomotif. Pasalnya, Raize dan Rocky merupakan SUV kompak terbaru yang akan diluncurkan dan diproduksi secara lokal.

Kedua mobil tersebut juga menarik perhatian lantaran masuk ke dalam daftar penerimaan insentif Pajak Penjualan atas Barang Mewah (PPnBM).

Meskipun Toyota dan Daihatsu belum merilis harga resmi dari Raize dan Rocky, namun ternyata untuk pemesan Toyota Raize sudah dibuka di beberapa diler Toyota di Indonesia.

Baca juga: Jadi Sopir Bajaj Dadakan, Jajal Piaggio Ape City di IIMS Hybrid 2021

“Toyota Raize baru launching bulan Mei, tapi kita sudah open untuk antrian indennya. Karena konsumen berharapnya dapat relaksasi PPnBM,” ujar salah satu tenaga penjual Toyota di IIMS Hybrid 2021, Rabu (21/4/2021).

Pramuniaga tersebut mengatakan untuk pemesanan Toyot Raize pembeli harus menyertakan booking fee atau uang sebesar Rp 5 juta sebagai tanda jadi.

Setelah membayar uang muka, baru konsumen tersebut akan masuk ke dalam antrian inden Toyota Raize.

Antara Daihatsu Rocky dan Toyota Raize, sama-sama dibekali sistem penggerak Dynamic Torque Control 4WD. daihatsu.co.jp Antara Daihatsu Rocky dan Toyota Raize, sama-sama dibekali sistem penggerak Dynamic Torque Control 4WD.

“Untuk alokasi ke konsumen akan di mulai bulan Mei, berdasarkan antrian inden. Jadi semakin cepat booking inden akan semakin cepar dapat unitnya,” kata pramuniaga tersebut.

Mengenai harga Toyota Raize memang belum keluar secara resmi, namun pramuniaga Toyota itu mengatakan berkisar antara Rp 180 juta - Rp 260 juta untuk tipe tertingginya.

Baca juga: Promo Kawasaki di IIMS Hybrid 2021, KLX Diskon Rp 5 Juta

Lantas, bagaimana dengan Daihatsu Rocky?

“Rocky baru bisa dipesan tanggal 30 April,” ujar salah satu tenaga penjual Daihatsu di IIMS Hybrid 2021, Rabu (21/4/2021).

Pramuniaga tersebut mengaku Daihatsu belum membuka keran pemesanan untuk kembaran Toyota Raize tersebut.

“Belum meluncur juga unitnya, tapi untuk harga informasinya berkisar Rp 250 juta,” ujar tenaga penjual Daihatsu itu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau