Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tangis Marc Marquez Pecah Usai MotoGP Portugal

Kompas.com - 19/04/2021, 04:42 WIB
Aprida Mega Nanda,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pebalap andalan Repsol Honda Marc Marquez menangsi usai balapan di MotoGP Portugal 2021 yang berlangsung di Sirkuit Algarve, Partimao, Minggu (18/4/2021).

Pebalap yang mendapat julukan The Baby Alien itu mengaku sangat emosional, setelah mendapat tepuk tangan dari seluruh kru tim Repsol Honda.

“Saya pria yang selalu berusaha menahan emosi, tapi kali ini berbeda,” ujar Marquez dikutip dari GPOne, Minggu (18/4/2021).

Baca juga: Hasil Klasemen Moto2 2021, Sam Lowes Disalip Remy Gardner

“Saya menangis untuk semua yang saya alami dalam sembilan bulan ini. Hari ini adalah balapan yang spesial, di mana saya merasa seperti seorang pebalap lagi. Perasaan ini lebih berharga bagi saya daripada melihat akhir hasilnya,” lanjut Marquez.

Seperti diketahui, Marquez absen mengalami kecelakaan di seri pembuka MotoGP 2020 yang berlangsung di Sirkuit Jerez. Insiden itu menyebabkan cedera lengan kanan yang cukup parah sehingga pemegang gelar juara dunia delapan kali itu harus absen sepanjang musim lalu.

Pebalap asal Spanyol itu baru comeback di race ketiga MotoGP 2021. Marquez memulai start di posisi keenam dan finis di posisi ketujuh.

Baca juga: Hasil Balap Moto2 GP Portugal, Raul Fernandez Menang, Mas Bo Jatuh

Kondisi Marc Marquez pasca operasi ketiganyaTangkapan layar Instagram @marcmarquez93 Kondisi Marc Marquez pasca operasi ketiganya

Meski tidak naik podium, ia berhasil menjalankan balapan sampai garis finis tanpa kendala sedikitpun. Para kru pun menyambut kembalinya pebalap bernomor punggung 93 itu dengan suka cita.

Absennya Marc Marquez di lintasan balap, membuat Honda mengalami penurunan. Pasalnya, tanpa Marquez, tidak ada pebalap Repsol Honda yang pernah bersaing di garis depan.

Lantas apakah dengan kembalinya pebalap berusia 28 tahun itu bisa membuat Honda kembali mendominasi? Kita lihat saja nanti.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau