JAKARTA, KOMPAS.com – Wuling tampaknya tengah melakukan persiapan peluncuran Confero facelift dalam waktu dekat. Walaupun belum dijual resmi, sejumlah diler mulai membocorkan tampilan mobil baru ini.
Melihat desainnya, Confero facelift memiliki perbedaan pada bagian fascia. Di mana bumper baru dengan kisi-kisi lebih besar membuat mobil ini lebih sporty.
Desain gril serta lampu DRL bermotif trapesium turut membuat Confero jadi lebih modern dibandingkan pendahulunya.
Baca juga: Buntut Biker Vs Paspampres, Ratusan Motor Terjaring Razia di Monas
Selain itu, terdapat juga mika lampu utama dengan model black smoke, lalu lampu kabut dengan desain lebih ramping.
Dari tampilan depan kita juga bisa melihat logo Wuling yang masih berwarna merah. Artinya, model baru ini belum mengikuti desain logo baru seperti di Negara asalnya.
Meski mengalami ubahan minor pada tampilan, ada sejumlah fitur yang dipangkas. Misal slot USB baris ketiga, hingga jam analog pada dasbor. Selebihnya fitur masih sama dengan generasi sebelumnya.
Baca juga: Catat, Ini 5 Pelanggaran dan Sanksi yang Diincar Tilang Elektronik
Lihat postingan ini di Instagram
“Wuling Confero terbaru sudah bisa dipesan, dengan menyerahkan booking fee Rp 5 juta,” ujar salah satu pramuniaga Wuling di Tangerang, Banten, kepada Kompas.com (8/3/2021).
“Untuk harganya mulai Rp 140 jutaan, setelah dapat potongan PPnBM. Untuk tipe tertingginya sekitar Rp 190 jutaan,” kata dia.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.