Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER OTOMOTIF] Jenis Pelanggaran yang Diincar Kamera ETLE | Honda CR-V Facelift Segera Meluncur

Kompas.com - 26/01/2021, 06:02 WIB
Aditya Maulana

Editor

JAKARTA, KOMPAS.com - Polda Metro Jaya akan meningkatkan penerapan electronic traffic law enforcement ( ETLE) dengan melakukan penambahan 50 kamera pengawas.

Bahkan kamera pengawas tersebut nantinya tidak hanya ditempatkan di ruas jalan utama saja, tetapi juga di jalur busway hingga jalan tol.

Penerapan tilang elektronik ini juga sejalan dengan program calon Kapolri Komjen Pol Listyo Sigit Prabowo yang akan mengedepankan penindakan secara elektronik.

Tujuannya adalah untuk menghindari adanya interaksi langsung antara petugas dengan pelanggar yang kerap terjadi penyimpangan.

Selain itu, yang tak kalah menariknya lagi soal bocornya Honda CR-V facelift.

Penasaran seperti apa, berikur 5 artikel terpopuler di kanal otomotif pada Senin 25 Januari 2020:

1. Ini Jenis Pelanggaran yang Diincar Kamera ETLE dan Sanksinya

Seorang pengendara motor berusaha mengelabui polisi dengan menutup pelat motor dengan tangan saat tertangkap kamera Electronic Traffic Law Enforcement (ETLE). pengendara motor itu tertangkap kamera ETLE karena menerobos jalur Transjakarta koridor 6, Ragunan-Dukuh Atas pada Kamis (6/2/2020) pagi. Dokumentasi Polda Metro Jaya Seorang pengendara motor berusaha mengelabui polisi dengan menutup pelat motor dengan tangan saat tertangkap kamera Electronic Traffic Law Enforcement (ETLE). pengendara motor itu tertangkap kamera ETLE karena menerobos jalur Transjakarta koridor 6, Ragunan-Dukuh Atas pada Kamis (6/2/2020) pagi.

Polda Metro Jaya akan meningkatkan penerapan electronic traffic law enforcement ( ETLE) dengan melakukan penambahan 50 kamera pengawas.

Bahkan kamera pengawas tersebut nantinya tidak hanya ditempatkan di ruas jalan utama saja, tetapi juga di jalur busway hingga jalan tol.

Penerapan tilang elektronik ini juga sejalan dengan program calon Kapolri Komjen Pol Listyo Sigit Prabowo yang akan mengedepankan penindakan secara elektronik.

Tujuannya adalah untuk menghindari adanya interaksi langsung antara petugas dengan pelanggar yang kerap terjadi penyimpangan.

Baca juga: Ini Jenis Pelanggaran yang Diincar Kamera ETLE dan Sanksinya

2. Begini Cara Aman Bereaksi Saat Menemui Lubang di Jalan Tol

Pejagan yang dikelola oleh PT Bakrie Toll Road, Rabu (12/12/2012), di Cirebon, Jawa Barat. Jalan tol swasta yang menghubungkan Jawa Barat dengan Jawa Tengah.
KOMPAS/RINI KUSTIASIH Pejagan yang dikelola oleh PT Bakrie Toll Road, Rabu (12/12/2012), di Cirebon, Jawa Barat. Jalan tol swasta yang menghubungkan Jawa Barat dengan Jawa Tengah.

Bermacam kendaraan melintas di jalan tol, mulai dari mobil biasa hingga kendaraan berat seperti truk. Tak heran jika ada saja permukaan jalan yang rusak atau berlubang di jalan tol.

Lubang tersebut berpotensi menimbulkan kerusakan pada pelek mobil atau bahkan kecelakaan dan mengakibatkan korban. Namun, untuk menghindarinya juga tidak bisa sembarangan.

Baca juga: Begini Cara Aman Bereaksi Saat Menemui Lubang di Jalan Tol

3. Bocor Penampakan Honda CR-V Facelift di Indonesia, Kapan Meluncur?

Tangkapan layar yang diduga Honda CR-V faceliftINSTAGRAM/@INDRA_FATHAN Tangkapan layar yang diduga Honda CR-V facelift

Tahun 2020, boleh dibilang PT Honda Prospect Motor (HPM) hampir "puasa" meluncurkan produk baru. Terakhir, hanya Civic RS saja yang dikenalkan sebelum pandemi Covid-19 melanda Indonesia.

Namun 2021 ini, rasanya Honda akan lebih agresif mengenalkan jajaran produk-produk barunya. Walau keran informasi masih tertutup rapat, tapi beberapa bocoran sudah mulai menyebar di media sosial.

Mulai dengan kehadiran Honda Civic Hatchback yang diakui sudah di Indonesia pada awal Januari lalu, dan yang paling baru, diam-diam ternyata Honda menyiapkan peremajaan dari SUV mediumnya, yakni CR-V facelift.

Baca juga: Bocor Penampakan Honda CR-V Facelift di Indonesia, Kapan Meluncur?

4. Suzuki XL5, Calon Crossover Baru dari Basis Karimun Wagon R

Spekulasi wujud Suzuki XL5INDIANAUTOSBLOG.com Spekulasi wujud Suzuki XL5

Maruti Suzuki di India tampaknya akan merilis mobil baru bernama XL5. Mobil ini merupakan crossover kompak baru yang mengambil basis dari Karimun Wagon R.

Dilansir dari laman Motor Octane, mobil ini tertangkap kamera tengah diuji coba dalam balutan kamuflase.

Berbeda dengan Karimun Wagon R yang merupakan mobil kota dengan sentuhan manis di eksterior, XL5 nampaknya hadir dengan bahasa desain yang lebih gagah.

Baca juga: Suzuki XL5, Calon Crossover Baru dari Basis Karimun Wagon R

5. Komparasi Hyundai Palisade dengan Pajero Sport dan Fortuner

Hyundai Palisade Hyundai Palisade

PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) resmi meluncurkan Palisade di Indonesia. SUV mewah ini sudah dipasarkan mulai Januari 2021.

Jika melihat dari desainnya, SUV ini dihadirkan untuk menjadi penantang Toyota Fortuner maupun Mitsubishi Pajero Sport. Namun Palisade sedikit lebih bongsor dari kedua pesaingnya itu.

Lantas, seperti apa keunggulan dari masing-masing SUV tersebut?

Baca juga: Komparasi Hyundai Palisade dengan Pajero Sport dan Fortuner

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau