Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Prediksi Motor Baru yang Akan Meluncur Sepanjang 2021

Kompas.com - 02/01/2021, 08:02 WIB
Donny Dwisatryo Priyantoro,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

Beberapa media Asia, termasuk Jepang dan Thailand, percaya generasi terbaru dari motor ini bisa direalisasikan pada akhir 2021. Soal mesin, ditengarai masih berkonfigurasi 2-silinder segaris. Tapi, tak sedikit juga yang menyebutkan akan dibekali dengan mesin 3-silinder berteknologi crossplane crankshaft.

All New MX-King
Yamaha diperkirakan juga bakal melepas bebek flagship barunya tahun ini, yakni All New MX-King. Indikasinya, di Vietnam Yamaha baru saja melepas generasi baru Exciter yang notabene "saudara kembar" dari MX-King. 

Bebek ini selain punya desain total baru, pun mengusung teknologi mesin baru, serupa yang digunakan pada sang kakak R15, berteknologi VVA. Kapasitas mesin yang digunakan sudah 155cc, menghasilkan tenaga 17,7 Tk dan torsi 14,4 Nm. Lewat bekal ini, MX-King bisa dinobatkan jadi bebek terkencang di Indonesia.

Baca juga: Yamaha Exciter 150, Calon Jupiter MX Baru?

Royal Enfield
Meteor 350

Royal Enfield Meteor 350Foto: Motorbeam Royal Enfield Meteor 350

Royal Enfield sudah resmi meluncurkan Meteor 350 pada November 2020 di India. Motor ini merupakan motor baru, bukan pengembangan dari model lainnya yang juga menggunakan mesin 350 cc, seperti Classic atau Bullet.

Dengan bergaya cruiser, Meteor 350 dibekali fitur-fitur yang modern, mulai dari sistem navigasi yang tersambung lewat Bluetooth, Daytime Running Light (DRL) yang sudah LED, power outlet, dan lainnya.

Irvino Edwardly, Country Manager Indonesia Royal Enfield, mengatakan, pihaknya fokus di penjualan Classic 500, Continental GT 650, dan Interceptor 650 untuk tahun 2020.

"Royal Enfield akan terus mengembangkan sepeda motor yang sesuai dengan kebutuhan konsumennya dan akan memberikan update pada waktunya," kata Irvino.

Baca juga: Royal Enfield Meteor 350 Meluncur

KTM
250 Adventure

KTM 250 Adventure Foto: Motorbeam KTM 250 Adventure

Peminat motor di kategori adventure cukup tinggi di Indonesia. Tak heran jika di 2020, KTM sudah menghadirkan 390 Adventure.

Di 2021, untuk melengkapi lineup, KTM diprediksi juga akan meluncurkan 250 Adventure. Motor petualang ini dibangun dari basis Duke 250.

KTM 250 Adventure sudah diluncurkan di India pada November tahun lalu. Diprediksi motor ini akan masuk Indonesia jelang akhir 2021.

Baca juga: KTM 250 Adventure Meluncur, Lebih Murah dari 390 Adventure

BMW Motorrad
M 1000 RR

BMW M 1000 RRBMW Motorrad BMW M 1000 RR

BMW Motorrad Indonesia termasuk APM yang paling up to date soal portofolio motor yang dipasarkan. Saat meluncurkan R18 beberapa waktu lalu, disebutkan bahwa M 1000 RR juga akan didatangkan.

"Iya, benar. Kita juga akan bawa itu ke Indonesia," kata Joe Frans, CEO PT Maxindo Moto Nusantara, kepada Kompas.com, beberapa waktu lalu.

Halaman Berikutnya
Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau