Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Drama Quartararo Mendorong Joan Mir di MotoGP Perancis

Kompas.com - 12/10/2020, 12:41 WIB
Gilang Satria,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

LE MANS, KOMPAS.com - Start dari posisi pertama Fabio Quartararo harus menelan pil pahit hanya berhasil finis kesembilan. Meski begitu, Quartararo mengatakan cukup puas dengan hasil yang diraih.

Pebalap Petronas Yamaha SRT itu mengatakan, dia puas sebab bertarung maksimal dengan Joan Mir untuk memperebutkan posisi kesembilan dan menjaga posisinya di klasemen pebalap sementara.

"Pertarungan untuk posisi kesembilan itu seperti pertarungan untuk kemenangan!. Itu menyenangkan dan semua orang tampil memberikan 100 persen," kata Quartararo mengutip Crash.net, Senin (12/10/2020).

Baca juga: Masa Sulit Valentino Rossi: 3 Kali Balapan, 3 Kali Pula Terjatuh...

Joan Mir saat berlaga di MotoGP Emilia Romagna@joanmir36official Joan Mir saat berlaga di MotoGP Emilia Romagna

"Beberapa orang mengatakan tidak ada yang ingin memenangkan kejuaraan ini (juara dunia), tetapi saya menunjukkan pada semua orang bahwa saya ingin memenangkannya!," katanya.

Penampilan Quartararo di GP Le Mans memang jauh dari performa terbaiknya. Trek basah membuatnya sulit beradaptasi. Sejak awal dia mudah sekali disusul pebalap lain. Tapi ketika disalip Mir, pebalap Perancis itu bangkit.

"Saya pikir ini pertama kalinya dalam lomba saya memikirkan tentang kejuaraan. Ketika Mir menyusulku, saya berkata 'tidak mungkin'. Saya tidak akan menyelesaikannya tanpa mencoba sesuatu," katanya.

Baca juga: Suzuki XL7 Alter Ego, Kental Nuansa Adventure

"Saya mengerem begitu keras di tikungan 9 dan menyusulnya, mendorongnya sedikit melebar tetapi saya juga melebar karena saya melebihi batas. Cukup menyenangkan, saya lebih suka finis di depan tetapi ini merupakan penyalaan yang cukup bagus," kata Quartararo.

Danilo Petrucci saat berlaga di MotoGP Le MansJEAN-FRANCOIS MONIER Danilo Petrucci saat berlaga di MotoGP Le Mans

Finis di posisi kesembilan membuat raihan Quartararo jadi 115 poin dan masih bertengger di puncak klasemen. Adapun Mir yang akhirnya disalip Maverick Vinales finis di posisi ke-11 dan kini tertinggal 10 poin dengan 105 poin.

“Sejujurnya, ketika saya melewati garis finis saya senang bisa finis di depan Joan dan Maverick, tapi kemudian saya melihat ke layar dan saya melihat orang merah menang. Saya berkata 'Dovi menang hari ini jadi dia semakin dekat,' (perolehan poin)," katanya.

"Tapi kemudian saya melihat lagi dan ternyata Petrucci dan saya berkata 'oh, ini bagus!' Kemudian saya melihat posisi kedua, Alex (Marquez), ketiga Pol (Espargaro)," katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau