JAKARTA, KOMPAS.com - Honda CT125 sudah resmi mengaspal di Indonesia. Motor ini menarik perhatian karena punya desain yang unik, perpaduan motor bebek tapi dengan gaya yang lebih maskulin.
Sebetulnya selain CT125, Honda juga punya produk serupa yaitu Honda Cross Cub 110 atau CC110. Sayangnya CC110 tak masuk dari tangan Agen Pemegang Merek (APM), jadi harus dari importir umum.
Baca juga: Ini Bahaya Naik Motor Sambil Bermain HP
Sekilas antara CT125 dan CC110 tidak jauh berbeda. Bodinya mirip-mirip, karena konsepnya serupa. Tapi jika ditelisik detailnya banyak yang berbeda.
Apa saja perbedaan keduanya?
Bodi
Bisa dibilang bodi CC110 lebih simpel ketimbang CT125. Hal itu dapat dilihat dari bagian tulang tengah hingga bentuk lekukan di bawah jok.
Adapun CT125 dibuat lebih banyak lekuk. Bagian tulang tengah hingga bawah jok terlihat lebih berisi ketimbang saudaranya.
Sasis
Sasis CC110 lebih simpel karena tidak dibekali pipa tambahan di bagian underbone.
Berbeda dengan C125 yang memiliki tambahan penguat rangka di tengah sampai ke bawah mesin. Rangka ini juga jadi tempat undercowl yang merupakan piranti pelindung mesin bagian bawah.
Suspensi depan
Suspensi depan CC110 tidak sampai segitiga atas. Bentuknya seperti motor bebek biasa. Adapun punya CT125 batang shocbreaker-nya sampai ke atas.
Hal ini mau tak mau berpengaruh pada bentuk lampu depan dan instrumen klaster. Posisi lampu depan CC110 lebih ke bawah ketimbang CT125.
Baca juga: Mitsubishi Tawarkan Pembiayaan Bunga Nol Persen di Ajang IOOF 2020
Rem
Rem CC110 masih teromol sedangkan CT125 sudah cakram.
Knalpot
Knalpot CC110 bentuknya lurus seperti motor bebek biasa. Adapun CT125 bentuknya naik ke atas ala motor scrambler.
Mesin
CC110 mengusung mesin 109 cc 4-tak OHC.
Diameter x langkah 50mm x 55.6mm, perbandingan Kompresi
9.0:1 menghasilkan 7.8 tk pada 7.500 rpm dan torsi 8.5 Nm pada 5.500 rpm.
Sedangkan CT12 menggunakan 125 cc yang diyakini sama seperti mesin yang digunakan oleh Super Cub C125 dan Monkey 125. Tenaganya 9,65 PS dan torsi 10,4 Nm.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.