JAKARTA, KOMPAS.com - Nasib sial bagi Valentino Rossi di seri pertama MotoGP 2020. Motornya mengalami masalah teknis dan membuat pebalap Italia tersebut gagal meraih poin.
Rossi mengaku, muncul indikator merah pada motor dan berhenti. Insiden ini terjadi ketika Rossi melewati garis start saat balapan tersisa 7 lap lagi.
Baca juga: Alasan Rossi Sudahi Balapan Perdana MotoGP 2020 di Jerez
Namun, untuk sekarang ini, Yamaha mengaku masih belum mengerti apa yang terjadi pada YZR-M1 yang digunakan oleh Rossi.
"Valentino mengalami masalah grip sejak awal. Ketika ban belakang mulai terdegradasi, semua menjadi buruk, motor jadi sulit dikendalikan," ujar Lin Jarvis, Managing Director Yamaha Motor Racing, dikutip dari GPOne.com.
Lin Jarvis menambahkan, selanjutnya motor mengalami masalah. Yamaha masih mencoba memahami penyebab motor tersebut mogok.
Baca juga: Rossi Ungkap Alasan Tak Bisa Kencang Saat Latihan Bebas MotoGP Spanyol
Masalah ini hanya terjadi pada M1 dengan nomor 46. Pada motor Yamaha lainnya yang digunakan Maverick Vinalea, Franco Morbidelli, bahkan Fabio Quartararo, tidak ditemukan masalah yang serupa.
Yamaha hanya punya waktu beberapa hari. Sebab, akhir pekan ini seri kedua akan kembali digelar di Sirkuit Jerez.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.