Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

DFSK Kembali Beroperasi di Masa Transisi New Normal

Kompas.com - 24/06/2020, 12:49 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Pandemi Covid-19 atau virus corona sempat membuat roda perekonomian menjadi tersendat. Kondisi ini juga berdampak pada sektor otomotif, termasuk PT Sokonindo Automobile (DFSK).

Dengan penerapan masa transisi new normal di sejumlah daerah di Indonesia, DFSK mulai beroperasi kembali untuk melayani konsumen. Tentunya, sekuruh karyawan yang bertugas harus melewati dan menjalankan protokol kesehatan sesuai dengan anjuran pemerintah.

Baca juga: Hadapi Pandemi, DFSK Revisi Target Penjualan 2020

Protokol kesehatan tersebut meliputi pengecekan suhu tubuh sebelum memasuki gedung, serta ada pengecekan berkala suhu tubuh setiap harinya. Selain itu, seluruh karyawan diwajibkan menggunakan masker, menjaga jarak, disediakan hand sanitizer di berbagai tempat, serta diimbau untuk sering mencuci tangan dengan sabun.

DFSK hadirkan 6 layanan purnajual di tengah coronaDFSK DFSK hadirkan 6 layanan purnajual di tengah corona

DFSK juga memberlakukan shifting kerja para karyawan, sehingga diharapkan social distancing bisa diterapkan demi mencegah penularan virus corona di area kantor DFSK.

“Seluruh protokol kesehatan yang diterapkan di lingkungan kantor dan dealer DFSK bertujuan untuk melindungi dan menjaga kesehatan karyawan serta konsumen kami,” ungkap PR & Digital Manager PT Sokonindo Automobile, Arviane D. B., dalam keterangan resminya.

Baca juga: DFSK Pastikan Glory i-Auto Meluncur Semester II/2020

Seluruh diler dan bengkel resmi DFSK mulai beroperasi sejak pertengahan Juni 2020. Selain menerapkan protokol kesehatan di atas, DFSK juga menyediakan hand sanitizer di setiap sudut ruangan, melakukan disinfektasi pada kursi, meja, hingga kendaraan display dan unit test drive, serta melakukan jaga jarak.

“Konsumen tidak perlu takut dan khawatir ketika datang berkunjung ke diler karena kami menjalankan protokol kesehatan pencegahan penularan Covid-19 di area diler kami di seluruh Indonesia,” tegas Arviane.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com