JAKARTA, KOMPAS.com - Spoiler sering ditemukan menempel pada mobil-mobil bertipe sedan, hatchback, atau bahkan minibus. Banyak pemilik mobil yang mengira fungsi spoiler hanya untuk meningkatkan tampilan mobil. Padahal, spoiler punya fungsi lain yang cukup penting.
"Spoiler itu pastinya menambah keren sebuah mobil. Selain itu, bisa juga untuk meningkatkan performa, karena lebih aerodinamis," ujar Kiki Anugraha, founder Karma Body Kit, saat dihubungi Kompas.com, belum lama ini.
Baca juga: Modifikasi Jadi Hal Tabu buat Tiap Pabrikan
Spoiler mampu mengurangi gejala melayang saat berkendara pada mobil yang cukup ringan. Perangkat aerodinamis ini mampu memberi gaya tekan melalui aliran udara yang mengalir di atap mobil.
"Saat melaju pada kecepatan tinggi, lekukan-lekukan yang ada pada spoiler juga bisa memberikan kestabilan pada mobil," kata Kiki.
Baca juga: Tips Modifikasi Audio untuk Mobil Harian
Pada mobil jenis hatchback, spoiler juga bisa menangkis kotoran di kaca belakang, seperti debu dan air hujan. Hal ini dikarenakan adanya turbulensi udara di area tersebut.
Saat menambahkan spoiler pada mobil, sebaiknya perhatikan pemasangannya. Jangan sampai spoiler terlepas saat mobil melaju dalam kecepatan tinggi, karena bisa membuat pengendara lain kecelakaan.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.