SENTUL, KOMPAS.COM - Wuling Motors Indonesia resmi mengenalkan Cortez CT dan Convero S ACT di Sentul, Jawa Barat, Senin (22/4/2019). Keduanya hadir sebagai varian baru sekaligus memperkaya pilihan di segmen multi purpose vehicle (MPV).
Wuling menyajikan suguhan baru pada Cortez dan Confero yang bertujuan untuk memberikan kenyamanan dan kemudahan dalam menggunakannya.
Untuk Cortez CT, Wuling membenamkan mesin 1.500 Turbo dengan transmisi CVT delapan percepatan. Mesin yang dikembangkan dari Almaz ini mampu memberikan tenaga pada Cortez CT sebesar 140 tk dan torsi maksimun 250 NMm pada putatan 1.600-3.600 rpm.
Baca juga: Wuling Pastikan Tetap Produksi Cortez 1.8 L
Sementara Confero S ACT, Wuling memberikan sajian baru dalam kemudahan berkendara dengan sistem transmisi enam percepatan e-Clutch. Keunikan dari transmisi ini meski pengendara masih harus melakukan perpindahan gigi otomatis namun tak perlu lagi menginjak pedal kopling.
"Sejak kehadiran kita pertama kali di tahun 2017, Wuling Motors terus-menerus menghadirkan produk terbaik untuk keluarga Indonesia. Dimulai dari Confero, Cortez di 2018, hingga terakhir Almaz. Kini kita tambah varian Cortez dan Confero untuk konsumen di Indonesia," kata Yin Yi, Brand and Marketing Director Wuling Motors di Sirkuit International Sentul, Jawa Barat, Senin (22/4/2019).
Sementara untuk harga, Wuling Cortez CT dan Confero S ACT, baru akan diumumkan saat gelaran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2019 mendatang.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.