JAKARTA, KOMPAS.com - All New Ertiga yang dihadirkan Suzuki di pameran IIMS 2018 dipandang oleh sebagian orang memiliki kemiripan dengan model-model MPV kompetitor yang lebih dulu hadir. Mulai dari tampilan depan sampai bentuk lampu belakang jadi incaran komentar masyarakat.
Menanggapi hal ini Head of Brand Development and Marketing Research SIS PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) Harold Donnel, soal opini publik mengenai kemiripan All New Ertiga dengan produk lain adalah penilaian subyektif dari masing-masing orang.
Namun, Harold menegaskan, All New Ertiga telah melalui beragam tahapan hingga akhirnya sampai pada bentuk saat ini.
"Desain All New Ertiga yang saat ini merupakan hasil riset dari sejak Ertiga diluncurkan 2012 lalu yang kami wujudkan dalam desain kali ini. Kami tidak melihat hal tersebut sama karena alur desainnya kami buat lebih tegas dan elegan," ucap Harold beberapa waktu lalu.
Harold juga membantah kemungkinan apakah Suzuki bersama pabrikan lain pernah melakukan pengembangan bersama-sama. Harold mengatakan setiap pabrikan memiliki arah desain masing-masing.
Baca juga : Suzuki Jamin Suku Cadang Mesin Ertiga Lama
"Untuk Ertiga terbaru ini kami punya desain progresif premium family. Progresi untuk eksterior, interior premium dalam kendaraa keluarga," terang Harold.
Jadi kalau ada yang sama, itu cuma kebetulan belaka," ujar Harold.
Sebelumnya 4W Marketing Director PT SIS Donny Saputra juga menegaskan arah desain Ertiga terbaru, Menurutnya Ertiga lebih terasa MPV dibandingkan pesaing-pesaingnya.
"Kalau desain Ertiga murni dikembangkan sebagai MPV. Tidak seperti pesaing lain. MPV ya kembali ke kita," ujar Donny.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.