Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

BMW Kenalkan Garasi Canggih, Berteknologi Panel Surya

Kompas.com - 20/04/2018, 18:05 WIB
Alsadad Rudi,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

Jakarta, KOMPAS.com - BMW Group Indonesia memperkenalkan prototipe garasi yang dapat menghasilkan listrik dari sinar matahari. Bentuknya seperti kanopi, diciptakan khusus untuk mobil listrik, diperkenalkan di IIMS  2018, di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Jumat (20/4/2018).

Vice President Corporate Communications BMW Group Indonesia, Jodie O’tania menjelaskan, garasi khusus yang dapat menghasilkan listrik ini memiliki panel surya di bagian atap. Panel inilah yang akan menghasilkan listrik untuk energi yang disalurkan ke mobil listrik.

"Garasi ini mensimulasikan tempat parkir kendaraan listrik dengan sarana pengisian ulang bateri menggunakan panel surya," kata Jodie.

Baca juga : Keren, Gedung Ini Sediakan Charger Sepeda Motor Listrik

Vice President Corporate Communications BMW Group Indonesia, Jodie Otania mempraktekan cara menyalurkan listrik ke mobil listrik i8 pada hari kedua ajang International Motor Show (IIMS), di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Jumat (20/4/2018). Kompas.com/Alsadad Rudi Vice President Corporate Communications BMW Group Indonesia, Jodie Otania mempraktekan cara menyalurkan listrik ke mobil listrik i8 pada hari kedua ajang International Motor Show (IIMS), di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Jumat (20/4/2018).

Garasi khusus yang diperkenalkan BMW ini merupakan hasil kerja sama dengan Isatelkom dan PT Sky Energy Indonesia Tbk, produsen panel tenaga surya asal Bogor yang telah mendapatkan sertifikat ISO9001, ISO14001, OHSAS18001, CE, IEC, dan CSA.

Baca juga : BMW i8 Bisa Nge-Charge di PLN Gambir

Pengenalan garasi khusus ini di arena IIMS 2018 disertai dengan dipamerkannya produk mobil listrik buatan BMW, i8.

Tak menutup kemungkinan garasi ini akan jadi produk yang dijual satu paket dengan i8 dan i Wallbox Plus. i Wallbox Plus adalah alat yang khusus diciptakan BMW untuk pengisian kendaraan listrik.

BMW i Wallbox Plus, alat pengisi listrik untuk mobil listrik BMW i8.Kompas.com/Alsadad Rudi BMW i Wallbox Plus, alat pengisi listrik untuk mobil listrik BMW i8.

Menurut Jodie, hadirnya garasi khusus ini merupakan bukti keseriusan BMW dalam pengembangan kendaraan listrik. Sekaligus membuktikan kepemimpinan produsen asal Jerman ini dalam hal pengembangan kendaraan listrik di Indonesia.

Baca juga : BMW i8 Roadster Pasti Meluncur Tahun Ini di Indonesia

"BMW bukan hanya menghadirkan kendaraan listrik terbaik, tapi juga infrastruktur pendukungnya. Karena pengembangan kendaraan listrik harus secara keseluruhan" ucap Jodie.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau