Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mobil Sport Rotary Mazda Bangkit Lagi

Kompas.com - 28/08/2016, 14:25 WIB
Febri Ardani Saragih

Penulis

Tokyo, KompasOtomotif – Kelanjutan pengembangan mobil sport Mazda bermesin rotary telah dikonfirmasi salah satu anggota dewan direksi. Menurut laporan media otomotif Jepang, Holiday Auto, desain, teknik, dan produksi penerus mobil sport kupe RX-8, telah disetujui.

Disiarkan Motoring, Rabu (24/8/2016), nama model itu RX-9. Sebutannya berbeda dari pemberitaan sebelumnya yang menyatakan bakal dipanggil dengan tambahan nama RX-7.

Holiday Auto "Rendering" generasi penerus mesin rotary Mazda, RX-9,
Rencananya RX-9 akan rilis tidak lebih cepat dari 2020. Versi prototipenya bakal hadir di Tokyo Motor Show 2017 yang menandakan 50 tahun sejak model bermesin rotary Mazda pertama dibuat. Model acuan produksi diperkenalkan di Tokyo Motor Show 2019.

Mazda sudah pernah memamerkan konsep 2020 RX-Vision pada Oktober lalu di Tokyo Motor Show 2015. Dijelaskan, acuan RX-9 berasal dari sana.

Sedikit detail lain yang dibeberkan, RX-9 setidaknya memiliki tenaga 400 tk untuk menggerakan tubuhnya yang tidak lebih dari 1.270 kg. Selain membeberkan informasi penting, Holiday Auto juga telah membuat rendering desain RX-9.

Febri Ardani/KompasOtomotif Mazda RX-Vision menggunakan mesin Skyactiv-R yang menjadi penerus mesin rotary.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau