Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Harga Maybach S-Class Tembus Rp 5,3 Miliar

Kompas.com - 12/08/2015, 13:55 WIB
Aditya Maulana

Penulis


Jakarta, KompasOtomotif -
Mercedes-Benz Indonesia (MBI) resmi memperkenalkan dua model terbarunya, Maybach S-Class dan AMG GT-S. Keduanya melengkapi jajaran produk Mercy di segmen luxury saloon dan sport di pasar otomotif premium nasional.

Harga yang ditawarkan MBI buat dua modelnya terbilang tinggi. Maybach S-Class dibanderol Rp 5.339 miliar, sedangkan AMG GT-S dilepas dengan harga Rp 4,679 miliar. Harga tersebut bersatus off the road atau sebelum pajak.

"Harga tersebut sudah kami pertimbangan dengan baik, dan sudah termasuk dengan kebijakan pemerintah mengenai bea masuk dan juga harga dolar terbaru" ujar CEO and President Mercedes-Benz Indonesia (MBI) Calus Weidner di Jakarta, Rabu (12/8/2015).

Claus menambahkan, kedua model ini juga sudah ada yang memesan. Tapi tidak dijelaskan informasi berapa unit yang telah dibeli oleh konsumen Indonesia, khususnya di kelas menengah ke atas.

Stok

Mengenai ketersediaan unit, Claus juga berjanji akan memenuhi seluruh permintaan konsumen yang sudah memesannya. Bahkan dirinya mengklaim, konsumen tidak harus menunggu lama untuk mendapatkan kendaraannya itu.

"Meski unitnya terbatas, tapi kita akan berusaha semaksimal mungkin untuk memenuhi permintaan konsumen dengan cepat," janji Claus.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau