Vitara menjadi salah satu model andalan Suzuki di Inggris. Generasi terbaru ini mengusung beberapa perbedaan desain yang signifikan tapi tetap beroerientasi sebagai SUV perkotaan. Model lima pintu ini ditawarkan dengan sistem penggerak roda depan sebagai model standar. Tapi buat konsumen yang mempunyai dana lebih, bisa mendapatkan opsional Suzuki ALLGRIP penggerak empat roda.
Model Vitara 2015 dengan spesifikasi Inggris ini dipersenjatai dengan mesin bensin 1,6 liter yang menghasilkan daya 120 tk pada putaran mesin 6.000 rpm dan torsi 156 Nm pada 4.400 rpm. Ada juga mesin diesel 1,6 liter yang menghasilkan daya 120 tk pada 3.750 rpm dan torsi 320 Nm pada 1.750 rpm. Dua mesin ini terhubung dengan transmisi manual lima percepatan atau matik 6-speed.
Varian tertinggi adalah Vitara SZ5 yang dijual 19.499 poundsterling (Rp 387 juta) dengan keunggulan keyless entry, tombol start-stop, jok suede fabric, panoramic sunroof, radar brake support, adaptive cruise control, LED projector headlights dan pelek alloy 17 inci.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.