BrandzView
Konten ini adalah kerjasama Kompas.com dengan Mitsubishi

Efisiensi BBM Mirage Dites dengan Standar Pengujian Paling Ideal

Kompas.com - 19/12/2014, 10:20 WIB
Jakarta, KompasOtomotif - Tak hanya sekedar mengklaim bahwa Mitsubihi Mirage punya kelebihan di efisiensi bahan bakar, PT Krama Yudha Tiga Berlian (KTB) sekalu Agen Tunggal Pemegang Merek (ATPM) Mitsubishi di Indonesia juga beberapa kali melakukan pengujian.

Pengetesan terbanyak dilakukan oleh deretan jurnalis dan juga konsumen, dengan mengandalkan data yang ada di MID. Tim dari Fakultas Tehnik Universitas Indonesia juga pernah melakukan pengujian keiritan Mirage. Mahasiswa UI ini melakukannya saat Mirage sedang diuji di Bali, akhir 2012 silam.

Proses perhitungan dilakukan dengan metode full-to-full, ditunjang dengan gelas ukur yang sudah dikalibrasi. Sebelumnya, pada pergantian etape dan finish, suhu bensin diukur menggunakan termometer berdesain khusus. Ini dilakukan untuk menyamakan kondisi saat diisi pertama kali dan pengisian ulang serta temperatur yang setara antara kontestan. Untuk proses tersebut dilakukan di malam hari saat suhu dingin.

KompasOtomotif Pengujian efisiensi BBM Mirage
Area pengisian pun sudah ditentukan dengan kontur yang rata. Langkah pertama, bensin jenis Pertamax diisikan menggunakan gelas ukur. Setelah penuh dan menyentuh bibir paling atas, lubang tersebut lalu ditutup. Setelah itu mobil digoyang-goyang sekitar 2-3 menit.

"Hal tersebut dilakukan untuk melepaskan udara yang terperangkan di dalam tangki. Karena menurut informasi yang didapat dari KTB, konstruksi memungkinkan hal tersebut terjadi. Proses ini sudah disetujui dan memang salah satu cara mutlak," ujar Deny Eva, perwakilan dari mahasiswa UI. Untuk mengisi kelima belas mobil membutuhkan waktu sekitar tujuh jam lebih.

KompasOtomotif Mirage raih sertifikasi pengujian BBM dari UI
Pebalap profesional Rally Dakar, Hiroshi Matsuoka ikut serta dalam pengujian ini. Di tangan Matsuoka, Mirage berhasil mencatatkan rata-rata BBM 19,23 kpl untuk transmisi CVT dan 24,20 kpl untuk transmisi manual. Ini sekaligus menegaskan bahwa KTB menciptakan standar pengukuran BBM paling ideal.

Baca tentang

komentar di artikel lainnya
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau