Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Avanza Pop You Up

Avanza Pop You Up Usung Semangat Hari Pahlawan

Kompas.com - 08/11/2014, 12:45 WIB
Surabaya, KompasOtomotif - Memanfaatkan momentum Hari Pahlawan, PT Toyota Astra Motor (TAM) kembali menggelar program Avanza Pop You Up, yang kali ini diadakan di Kota Pahlawan, Surabaya, Jawa Timur, Sabtu (8/11/2014).

Sama seperti gelaran Avanza Pop You Up di kota sebelumnya, Jakarta dan Semarang, di Surabaya program ini juga diberikan sebagai bentuk apresiasi atas kepercayaan dan antusiasme masyarakat Jatim terhadap produk Toyota, khususnya Avanza. Pada Avanza Pop You Up kali ini TAM menggandeng Auto2000 selaku salah satu dealer resmi Toyota di Jatim.

“Kehadiran di Surabaya merupakan kelanjutan kegiatan Avanza Pop You Up setelah Jakarta dan Semarang. Ini merupakan bentuk apresiasi kami atas kepercayaan dan antusiasme masyarakat Jawa Timur  terhadap produk-produk Toyota, khususnya Avanza. Selain menjadikannya sebagai wadah aktualisasi bagi para pemilik Avanza untuk  menampilkan kendaraannya dengan beberapa perubahan sesuai dengan karakter mereka masing-masing,” kata General Manager Corporate Planning dan Public Relation TAM, Widyawati Soedigdo, pada pembukaan Avanza Pop You Up di Surabaya.

Azwar Ferdian/KompasOtomotif Konvoi Avanza Pop You Up di Surabaya
Antusiasme konsumen terhadap kegiatan Avanza Pop You Up terlihat semakin meningkat dengan menghadirkan 10 peserta. Avanza Pop You Up mendapat respon yang positif pada setiap kali penyelenggaraannya karena membantu para pemilik Avanza  untuk bisa  menampilkan kendaraannya dengan beberapa perubahan agar terlihat lebih fun, dinamis, elegan, ataupun sporty sesuai dengan karakter mereka sendiri.

“Tema Satu Untuk Sejuta Impian ternyata telah mendorong para pemilik Avanza untuk menghadirkan penampilan desain kendarannya sesuai dengan apa yang sudah mereka impikan. Namun yang jelas, kehadiran desain ini tidak akan mengorbankan unsur keamanan dan kenyamanan sebagai sebuah kendaraan untuk bisa dipakai dalam kegiatan sehari-hari,” tutup Widyawati. (ADV)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau