Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Paket Audio "MPV Sejuta Umat" Gratis Kamera

Kompas.com - 22/09/2014, 12:26 WIB
Donny Apriliananda

Penulis

Jakarta, KompasOtomotif – Jika Anda belum puas dengan performa pemanja telinga standar pada mobil, IIMS 2014 bisa jadi ajang yang pas untuk mengganti. Khusus MPV bawah alias mobil sejuta umat, banyak promosi paket murah di hall semi permanent JIExpo, Kemayoran, Jakarta. Menariknya, satu paket bisa berisi macam-macam, termasuk gratis kamera untuk pemandu parkir.

Dari pengamatan KompasOtomotif, untuk mendapat paket murah, ada beberapa booth yang menawarkan paket khusus. ”Beli satuan juga bisa, tapi lebih enak paketan, karena sudah termasuk program promosi. Ini khusus di IIMS,” ujar Bambang, salah satu ternaga pemasaran di salah satu booth.

Di stan Kramat Motor misalnya, paket andalan adalah audio untuk MPV. Khusus untuk Toyota Avanza Veloz dan Suzuki Ertiga, ada paket Rp 3,8 juta. Terdiri dari satu head unit monitor layar sentuh dan dua monitor head rest. Gratisannya satu unit kamera belakang, dan harga termasuk ongkos pasang.

Untuk Chevrolet Spin, ada paket khusus seharga Rp 4,5 juta, dengan jumlah barang yang sama meski beda tipe. ”Kalau mau upgrade fitur audio dengan GPS, tambah Rp 875.000,” kata salah satu SPG.

Harus jeli
Di stan yang sama, Autodio, salah satu member dari Kramat Motor, memberikan paket khusus Honda Mobilio seharga Rp 5,8 juta. Harga itu sudah termasuk head unit monitor, dua head rest monitor, paket upgrade audio dan speaker, serta kamera belakang. Gratisannya kaca fim 3M.

Di stan AVT, juga ada paket untuk MPV bawah universal. Paketan audio single DIN untuk semua MPV plus dua head rest monitor hanya dibanderol Rp 2,25 juta. Itu pun bisa dicicil 0 persen pakai kartu kredit. Untuk yang double DIN, paketan seharga Rp 3,9 - 4,4 juta, termasuk kamera belakang.

Paket itu bersifat tidak mengikat. Jika jeli, paket lebih murah bisa bisa didapat dengan memadu-padankan komponen yang Anda inginkan. Tipsnya, asal Anda tidak melihat merek audio, paket bisa murah tapi dengan kualitas suara yang cukup untuk harian.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau