Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Woow, Total Mobil di Dunia 1,015 Miliar Unit!

Kompas.com - 23/08/2011, 15:39 WIB

Indonesia
Di Tanah Air, berdasarkan data yang diterbitkan Badan Pusat Statistik (BPS) pada 2009, jumlah kendaraan roda empat atau lebih, yang terdiri dari mobil penumpang, truk, dan bus di Indonesia mencapai 18.281.437 unit (tidak termasuk sepeda motor). Komposisinya, kendaraan penumpang 10.364.125 unit, sementara kendaraan komersial yang terdiri dari bus 2.729.572 unit dan truk 5.187.740 unit.

Nah, bila ditambah dengan penjualan mobil selama 2010 dari anggota Gaikindo saja, yaitu 764.710 unit, maka total populasi mobil menjadi 19.046.147 unit. Pada 2010, penduduk Indonesia 238 juta jiwa. Berarti, satu mobil untuk 12,5 orang. Pertumbuhan yang sangat cepat bila dibandingkan dengan data yang dikeluarkan Bank Dunia sebelumnya (2008). Waktu itu, perbandingan jumlah mobil dengan penduduk adalah 43:1.000 atau 23,3 orang untuk satu mobil.

Untuk sepeda motor, kembali mengambil data BPS pada 2009, jumlahnya mencapai 52.433.132 unit. Nah, kalau ditambahkan penjualan tahun lalu (2010) 7,4  juta unit, berarti jumlah sepeda motor kini sudah mendekati 60 juta unit (dan sekarang tentu sudah melewati batas 60 juta unit). Berarti, perbandingan penduduk dengan kepemilikan sepeda motor 1: 3,8 orang. Woow!

Sumber: Autoward.com, BPS, World Bank

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com