Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Geely Andalkan Mobil Listrik untuk Kembali ke Pasar Indonesia

Yusuf Anshori, Brand Director Geely Auto Indonesia, mengatakan, fokus penjualan produk Geely di Indonesia pada debut kembali nanti memang pada mobil listrik dahulu. Hal itu lantaran tren mobil listrik memang sedang meningkat.

“Geely sendiri produknya banyak, lalu kenapa kita kenalkan produk listrik terlebih dahulu? Sebab karena kita lihat dari tahun 2023 pertumbuhan mobil listrik itu juga makin naik,” katanya kepada media, di Shanghai, Minggu (10/11/2024).

Meski begitu, Anshori menambahkan, tapi tidak bisa dipungkiri segmen pasar yang lain juga besar seperti mobil konvensional (ICE) dan hybrid.

Oleh karena itu pihaknya terus melihat perkembangan pasar dan melihat kebutuhan dari masyarakat Indonesia. Jadi ke depannya Geely Indonesia juga akan meluncurkan produk mobil lain (tidak hanya mobil listrik).

“Untuk tahap pengenalan, model produk yang di jual di Indonesia nanti hanya satu. Namun, misalnya di pameran nanti kita mau kenalkan deretan produk kita yang lain, itu masih juga mungkin,” kata Anshori.

Anshori menegaskan bila saat ini pihaknya masih proses perencanaan peluncuran kembali merek Geely di Indonesia awal 2025.

Kembalinya Geely ke Tanah Air tentunya akan semakin meramaikan geliat mobil listrik China di Indonesia yang, mendampingi Wuling, DFSK, Neta, BYD, Aion, Zeekr, MG Motors, hingga GWM. 

https://otomotif.kompas.com/read/2024/11/12/092200315/geely-andalkan-mobil-listrik-untuk-kembali-ke-pasar-indonesia

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke