Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Apakah Normal Ada Tetesan Air AC di Kolong Mobil?

SOLO, KOMPAS.com - Proses pendinginan yang terjadi saat menggunakan AC mobil akan menghasilkan air evaporasi. Hal ini terjadi ketika udara panas dan lembab di dalam kabin kendaraan melewati evaporator.

Air hasil evaporasi ini terbentuk di evaporator, di mana airnya akan mengalir ke dalam saluran drainase yang terletak di bagian bawah mobil atau sekitar mesin.

Pada umumnya, air hasil evaporasi akan menetes di bawah kolong mobil dan hal ini normal terjadi. Sebab jika tidak menetes artinya proses evaporasi tidak sempurna.

Bahkan, Iwan, Pemilik Iwan Motor Honda Auto Clinic mengatakan, air hasil evaporasi ini perlu dibuang dan jangan sampai mampet.

“Air AC hasil evaporasi harus dibuang, malah gak boleh mampet, kalau itu terjadi malah akan membanjiri kabin mobil,” kata Iwan kepada Kompas.com, belum lama ini.

Iwan juga menjelaskan, air hasil evaporasi menetes di kolong mobil bukanlah kebocoran tapi air buangan AC, karena masih ada pemakaian mobil yang tidak paham. Padahal ini sama seperti air buangan AC rumah.

“Evaporator AC dirancang memiliki ruang untuk menampung air hasil evaporasi. Dari tampungan di evaporator air akan dibuang keluar mobil melalui pipa dan selang,” kata Iwan.

“Kalau air hasil evaporasi bermasalah pembuangannya, maka kalau tampungannya penuh akan meluap dan membanjiri kabin,” kata Iwan.

Iwan juga mengatakan, jika saluran pembuangannya sudah tersumbat, maka solusinya adalah dibersihkan.

https://otomotif.kompas.com/read/2024/07/06/120200315/apakah-normal-ada-tetesan-air-ac-di-kolong-mobil-

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke