Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

DAMRI Luncurkan Rute Baru di Palangkaraya, Tarif mulai Rp 50.000

JAKARTA, KOMPAS.com – DAMRI meluncurkan angkutan dengan rute baru Palangkaraya-Tumbang Jutuh (Via Talaken) PP. Bus ini beroperasi setiap hari dengan tarif terjangkau, yakni mulai Rp 50.000.

Corporate Secretary DAMRI Chrystian R. M. Pohan, mengatakan, kehadiran rute baru ini merupakan upaya DAMRI untuk memberikan layanan transportasi yang efisien dan dapat diandalkan di seluruh Indonesia.

“Demi meningkatkan komitmen dalam aksesibilitas dan memudahkan perjalanan antar kota, DAMRI menawarkan lebih banyak rute dan jadwal untuk memenuhi kebutuhan masyarakat,” kata dia, dalam keterangan tertulis (24/5/2024).

Calon pelanggan dapat melakukan pemesanan tiket perjalanan secara langsung di setiap titik keberangkatan.

DAMRI pun menghimbau kepada calon pelanggan untuk memerhatikan ketersediaan jadwal operasional agar dapat merencanakan perjalanan yang sesuai.

Layanan antar kota DAMRI telah menjadi instrumental dalam menghubungkan berbagai wilayah di Indonesia.

DAMRI siap terus berperan sebagai bagian penting dalam menghubungkan kota-kota dan kabupaten di Indonesia, serta meningkatkan pengalaman perjalanan bagi penumpangnya.

Berikut ini jadwal operasional rute baru bus DAMRI di Palangkaraya, Kalimantan Tengah:

1. Palangkaraya - Tumbang Jutuh (Via Talaken)
Berangkat dari Pool DAMRI Palangkaraya pada pukul 08:00 WIB, dengan biaya Rp 70.000.

2. Tumbang Jutuh - Palangkaraya (Via Talaken)
Berangkat dari Tumbang Jutuh pada pukul 15:00 WIB, dengan biaya Rp 70.000.

3. Talaken – Palangkaraya
Berangkat dari Talaken pada pukul 16:00 WIB, dengan biaya Rp 50.000.

https://otomotif.kompas.com/read/2024/05/25/122200515/damri-luncurkan-rute-baru-di-palangkaraya-tarif-mulai-rp-50.000

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke