Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

KTM Bakal Luncurkan 990 RC R Tahun Depan

JAKARTA, KOMPAS.com - KTM mendengar keinginan konsumen yang mau motor sport baru. Sebelumnya sudah rilis model khusus trek yakni RC 8, tahun depan bakal rilis model khusus jalanan, namanya 990 RC R.

Dikutip dari Visordown, konsumen kesal dengan RC 8 yang dijual terbatas dan sulit buat dimiliki. Makanya tahun depan, KTM bakal meluncurkan motor baru dengan model yang mirip RC 8 tapi buat jalan raya dan dijual banyak.

KTM banyak menjanjikan motor barunya akan sangat mumpuni. Bahkan tidak perlu banyak modifikasi buat bikin 990 RC R cocok buat motor khusus trek, jadi penasaran.

Spesifikasi resminya, KTM masih belum mau membocorkan sampai awal 2025. Cuma bocoran awal, torsinya tembus 103 Nm dan tenaga 126 TK.

Pada bagian sasis, kelihatannya akan baru dibanding RC 8. Bisa dilihat juga perbedaan dari bagian swingarm dan bodinya, 990 RC R kelihatan lebih besar dan kekar dari RC 8.

Bisa dilihat dari foto resmi KTM, bodinya dibalut dengan stiker ala camo, seperti di motor balap MotoGP. Tapi keliahatan sedikit soal ergonominya serta posisi dudukan kaki, bakal menghadirkan motor dengan gaya sporty.

Bagian kaki-kaki juga seperti biasa mengandalkan WP Suspension. Pada bagian depan dan belakang memakai model WP APEX Open Cartridge Suspension, ditambah ban aluminium yang ringan dan dibalur ban Michelin.

https://otomotif.kompas.com/read/2024/05/11/084200315/ktm-bakal-luncurkan-990-rc-r-tahun-depan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke