Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Motor Baru KTM RC 8C, Makin Mahal dan Terbatas

JAKARTA, KOMPAS.com - KTM baru saja meluncurkan versi terbaru dari RC 8C, sepeda motor khusus sirkuit yang dijual terbatas. Unitnya akan bisa dipesan mulai Rabu (20/3/2024).

KTM RC 8C merupakan motor yang dibuat khusus KTM dengan spesifikasi yang mumpuni buat balapan. Bahkan bisa dibilang mirip dengan RC16 yang dipakai para pebalap MotoGP, cuma memang mesinnya lebih kecil.

Dikutip dari Motorcyclenews, motor yang rilis terbatas dan dijual sejak 2021 ini makin mahal. Harganya sekarang jadi 36.999 Poundsterling atau sekitar Rp 730 jutaan, cuma ada 100 unit, padahal di 2023 ada 200 unit.

Kaki-kaki memakai suspensi paling canggih dari WP Suspension dan punya bobot kering cuma 142 Kg. Motor yang dibuat bersama Krämer ini memiliki estetika seperti RC16, terlhat dari winglet dari serat karbon sampai rem Brembo buat balap.

Konsumen yang melakukan deposit bisa mendapatkan undangan khusus di Sirkuit Portimao. Nanti sekalian disetel sesuai dengan kebutuhan balap, makan malam, meet and greet, sampai track day.

https://otomotif.kompas.com/read/2024/03/14/152100215/motor-baru-ktm-rc-8c-makin-mahal-dan-terbatas

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke