JAKARTA, KOMPAS.com - Wuling Alvez meluncur di Indonesia International Motor Show (IIMS) 2023, Februari lalu. Alvez menjadi senjata Wuling masuk ke segmen baru yaitu SUV ringkas atau bisa disebut SUV B.
Kompas.com sebelumnya pernah menjajal mobil ini di area test drive IIMS 2023, kemudian kencan singkat di area Gelora Bung Karno, hingga di test drive dari Malang, Jawa Timur, menuju Solo di Jawa Tengah.
Kini, Kompas.com kembali berinteraksi dengan Alvez namun untuk kencan yang lebih dalam. Mengajak Alvez selama satu pekan untuk kegiatan harian.
Seperti biasanya Kompas.com akan membagi tulisan ke beberapa bagian. Untuk pertama Kompas.com akan mengulas desain sebab tampilan eksterior merupakan daya tarik pertama calon konsumen saat melihat mobil.
Meski urusan desain sebetulnya selera masing-masing. Secara keseluruhan Alvez mengincar konsumen muda karena itu desainya dibuat sporty. Namun, selain itu secara bentuk cukup menarik ada cita rasa khas mobil-mobil Eropa.
Fasia depan dihiasi gril yang yang berani. Logo Wuling di depan berwarna krom tidak merah yang membuatnya lebih simpel. Bagian penerangan yaitu lampu LED DRL serta Adjustable LED Projector Headlamp, punya desain futuristik.
Wuling menyatakan, siluet bodi yang sporty ini makin terasa dengan aplikasi Dynamic Dual-Tone Color di mana pilar kaca jendela berwana hitam dengan aksen chrome pada garis jendela, roof rail, electric adjustable & folding side mirror.
Selain itu penggunaan pelek alloy ukuran 16 inci bergaya cutting-edge membuat kaki-kaki lebih kekar. Sedangkan di bagian belakang cukup ramai dengan adanya Shark Fin Antenna, LED Rear Lamp, dan Rear Spoiler.
Dimensi Alvez memiliki panjang 4.350 mm, lebar 1.750 mm, tinggi 1.610 mm dan sumbu roda 2.550 mm. Secara dimensi tidak jauh berbeda dengan kompetitornya yaitu Hyundai Creta yang memiliki dimensi panjang 4.315 mm, lebar 1.790 mm, dan tinggi 1.630 mm.
Bersaing di SUV B Wuling pakai senjata "perang harga." Banderol Alvez saat ini paling bersaing dengan berdiri di "dua kaki." Untuk diketahui Alvez punya tiga tipe, yaitu SE Rp 209 juta, tipe CE Rp 255 juta, dan EX seharga Rp 295 juta.
https://otomotif.kompas.com/read/2023/10/21/090200715/bahas-desain-wuling-alvez-tampilan-sporty-menyasar-anak-muda