Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Pebalap KTM di MotoGP Mengaku Kebal Cuaca Panas di Indonesia

JAKARTA, KOMPAS.com - Sebelum melakoni laga MotoGP Mandalika pada 13-15 Oktober 2023, Jack Miller dan Brad Binder dari tim Red Bull KTM Factory Racing singgah sejenak di Jakarta.

Kedua pebalap MotoGP itu tiba di Bandara Soekarno Hatta pada Selasa (9/10/2023) sore, dan menyempatkan waktu satu hari untuk menyapa para fans sampai Rabu (10/10/2023).

Selain berjumpa dengan para fans, Jack Miller dan Brad Binder juga sempat berbincang dengan Kompas.com. Keduanya membagikan beberapa persiapan jelang balapan di sirkuit Mandalika.

Satu poin yang dibahas adalah tentang cuaca panas Indonesia, yang memang dikeluhkan oleh sebagian besar masyarakat sejak beberapa pekan terakhir.

Namun di luar perkiraan, tandem KTM itu justru mengaku tidak merasa terganggu dengan cuaca panas. Walaupun pada saat itu, suhu di Jakarta tercatat sempat menyentuh angka 38 derajat celcius.

Brad Binder mengaku tidak terganggu dengan cuaca panas dan suhu tinggi. Hal ini sebetulnya tidak mengherankan, mengingat pebalap ini berasal dari Afrika Selatan.

“Persoalan ini (suhu panas) tidak termasuk kekhawatiran saya. Memang kelembapan di sini (Indonesia) sedikit tinggi, tapi panasnya tidak mengganggu,” ucapnya kepada Kompas.com di Jakarta, Rabu (10/10/2023).

Ungkapan serupa juga disampaikan Jack Miller yang berasal dari Australia, dirinyabahkan bersumbar jika sudah ‘kebal’ dengan cuaca panas.

“Saya rasa cuaca tahun ini tidak berbeda dengan tahun lalu (MotoGP Mandalika 2022). Memang betul panas, tapi tidak masalah. Kami orang Australia sudah kebal panas,” ucapnya sembari tersenyum.

Keduanya mengatakan jika tidak ada latihan khusus terkait persiapan fisik. Latihan yang dilakukan tetap normal-normal saja.

Fokus utama keduanya jelang balapan Mandalika adalah istirahat, serta makan dan tidur yang cukup. Poin inilah yang dianggap sangat penting.

https://otomotif.kompas.com/read/2023/10/12/071200215/pebalap-ktm-di-motogp-mengaku-kebal-cuaca-panas-di-indonesia

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke