Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tentukan Pilihanmu
0 hari menuju
Pemilu 2024
Salin Artikel

Konsumsi BBM New Xpander Cross, Tembus 20,3 Km per Liter

JAKARTA, KOMPAS.com – New Xpander Cross yang meluncur pada pertengahan 2022, mendapatkan penyegaran dari sektor desain dan fitur. Lalu bagaimana dengan konsumsi BBM-nya?

Kompas.com berkesempatan merasakan pengalaman berkendara dengan New Xpander Cross selama beberapa hari. Rupanya, Low SUV ini bisa memberikan konsumsi bahan bakar yang tergolong hemat.

Di atas kertas, New Xpander Cross mengusung mesin berkode 4A91 1.500 cc MIVEC yang menghasilkan tenaga 105 PS atau setara 103 tk dan torsi 141 Nm.

Dengan penggunaan transmisi CVT baru, respons mesin terasa halus namun cukup untuk menghela bobot New Xpander Cross.

Saat pemakaian dalam kota, rpm mesin umumnya bermain di rentang 1.500-3.000 rpm. Sementara di rute tol, putaran mesinnya juga terbilang rendah ketika berada di kecepatan tinggi.

Kondisi ini membuat konsumsi bahan bakarnya terbilang irit. Setelah menempuh rute sejauh 60,7 km di dalam, dengan kecepatan rata-rata di MID sekitar 22 km per jam, konsumsi BBM-nya tembus 13,7 km per liter.

Adapun saat dipakai di rute tol hingga sejauh 104,2 km, dengan kecepatan rata-rata di MID sekitar 78 km per jam, konsumsi BBM-nya tembus 20,3 km per liter.

Sementara itu, rasa berkendara New Xpander Cross kurang lebih masih mirip dengan model lama. Meskipun ukurannya agak besar, tapi didukung setir yang ringan, membuat pengendalian mobil terasa lincah di perkotaan.

Bermanuver di jalan-jalan sempit masih terasa mudah, apalagi posisi duduk yang cukup tinggi membuat visibilitas terasa baik.

Peredaman dan bantingannya pun terasa lebih unggul dibandingkan kompetitor sekelas, seperti Toyota Rush ataupun Suzuki XL7.

https://otomotif.kompas.com/read/2022/12/12/144100615/konsumsi-bbm-new-xpander-cross-tembus-203-km-per-liter

Rekomendasi untuk anda
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke