Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Cek Harga Toyota Raize di Bursa Mobil Bekas

JAKARTA, KOMPAS.com - Toyota Raize menjadi salah satu mobil segmen SUV kompak dengan harga terjangkau dan model modern. Tidak hanya itu, Raize juga dilengkapi dengan beberapa fitur keselamatan kekinian.

Usai beberapa bulan diluncurkan di Indonesia sudah ada unit bekasnya. Harga Raize seken masih tergolong tinggi.

Dikutip dari unggahan akun Instagram @77rshop, harga Raize 1.0 Turbo G CVT dibanderol Rp 240 juta.

Namun, Bayu, salah satu staf diler mobil bekas dari Mobil88 mengatakan bahwa harga Toyota Raize yang mencapai Rp 240 juta ini merupakan sesuatu yang tidak biasa.

"Kalau dari yang pernah kita jual, type G kisaran harganya di Rp 205 juta. Mungkin yang Rp 240 juta batal faktur, tapi enggak tahu juga, jarang terjadi sebenarnya," ujar Bayu saat dihubungi Kompas.com, Rabu (9/3/2022).

Toyota Raize seken manual dibanderol di harga Rp 205 juta, sedangkan untuk transmisi matik dibanderol sedikit lebih tinggi.

"Kalau matik, kurang lebih selisih Rp 5 sampai Rp 7 juta. Karena lebih banyak peminat," ujarnya.

Sementara itu, Joni Gunawan, pebisnis mobil bekas di WTC Mangga Dua mengatakan bahwa Toyota Raize tipe 1.0 Turbo G transmisi manual harganya tidak jauh berbeda dengan yang transmisi matik.

Jika dibandingkan dengan harga unit baru, selisihnya terbilang cukup jauh. Untuk tipe 1.0 T G CVT One Tone harganya adalah Rp 260.150.000.

Toyota Raize saat ini bisa dibeli langsung di diler cabang. Customer Satisfaction & Marcomm Head Auto2000 Cahaya Fitri Tantriani mengatakan, tidak ada antrian inden untuk pembelian Toyota Raize di diler.

"Kalaupun tidak ada stok akan dicarikan, jadi seperti pembelian reguler lainnya," ungkap Tantriani kepada Kompas.com, Rabu (9/3/2022).

Kalaupun ada proses menunggu, Tantri menjelaskan bahwa lama menunggunya tidak akan terlalu lama.

"Hanya memang pemesanan ini lama tidaknya tergantung juga jenis warna yang dipilih. Begitu pula tipenya, bisa jadi berbeda-beda," kata dia.

https://otomotif.kompas.com/read/2022/03/10/071200315/cek-harga-toyota-raize-di-bursa-mobil-bekas

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke