Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Toyota Fortuner Legender 2.8 L Meluncur Awal Tahun 2022

Kabar peluncuran Fortuner varian terbaru ini sudah terpantau masuk dalam dokumen pemerintah yang menampilkan varian dan harga dasar sebelum pajak.

Tepatnya pada Permendagri No 40 Tahun 2021 tentang Perubahan Atas Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 1 Tahun 2021, tentang Penghitungan Dasar Pengenaan Pajak Kendaraan Bermotor dan Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor Tahun 2021.

Dalam dokumen tersebut terlihat bahwa Fortuner 2.800 cc bakal tersedia dalam dua tipe, yakni VRZ 4x2 AT dan VRZ 4x4 AT.

Kepastian tersebut juga diperkuat oleh informasi yang tim Redaksi dapatkan dari salah satu tenaga penjual Toyota di Jakarta Utara.

“Betul (Fortuner Legender 2.800 cc) akan meluncur awal tahun,” tulis pramuniaga tersebut kepada Kompas.com, Minggu (26/12/2021).

Namun, ketika ditanya lebih lanjut mengenai waktu peluncuran dan harga, pramuniaga tersebut mengaku masih belum mendapatkan informasi secara pasti.

“Belum dirilis resmi,” kata dia.

Sementara itu, ketika tim Redaksi mencoba konfirmasi hal ini kepada Direktur Pemasaran PT Toyota Astra Motor (TAM) Anton Jimmi Suwandy. Ia masih belum buka suara terkait peluncuran SUV Ladder Frame terbaru dari Toyota tersebut.

“Saya belum bisa komentar ya untuk model baru,” ucapnya saat dihubungi Kompas.com, Minggu (26/12/2021).

Sebagai informasi, Fortuner 2.800 cc sudah meluncur lebih dulu di Thailand dan Malaysia. Tampaknya tinggal sebentar lagi produk ini mengaspal di Tanah Air.

Fortuner 2.8L mengusung mesin diesel 2.800 cc bertenaga 204 ps atau setara 202 tk dan torsi maksimal 500 Nm. Sementara mesin diesel 2.400 cc yang saat ini diusung memiliki tenaga 149 tk dan torsi 400 Nm.

https://otomotif.kompas.com/read/2021/12/26/130100315/toyota-fortuner-legender-2.8-l-meluncur-awal-tahun-2022

Rekomendasi untuk anda
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke