JAKARTA, KOMPAS.com - Video viral yang mempertontonkan aksi ugal-ugalan seorang pengendara sepeda motor di Kota Madiun jadi kabar yang paling banyak disimak pada Jumat (24/12/2021). Tidak lama, tindakan sembrono si pemotor ini berakhir tragis.
Sementara itu, bursa sepeda motor bekas menunjukkan tren skuter matik (skutik) masih jadi jenis motor yang paling banyak diminati. Akibatnya, segmen motor sport mulai mengalami penurunan, mengingat harga jualnya yang cenderung lebih mahal.
Dari Sumatera Barat datang kabar menarik bagi para busmania. PO Naikilah Perusahaan Minang (NPM) belum lama ini memamerkan 10 unit bus baru yang bakal digunakan untuk kelas layanan Sutan Class.
Selengkapnya, berikut artikel yang paling banyak dibaca di Kanal Otomotif pada Jumat, 24 Desember 2021.
1. Viral, Video Pengendara Motor Ugal-ugalan Berakhir Kritis
Viral di media sosial video yang memperlihatkan aksi seorang pria mengemudikan sepeda motor secara ugal-ugalan di Jalan Ahmad Yani, Kota Madiun, Jawa Timur.
Dalam video yang diunggah oleh salah satu akun instagram bernama @medhioen.ae, terlihat pria yang mengendarai sepeda motornya secara zig-zag, hingga beberapa kali masuk ke lajur kanan yang lawan arah.
2. Berlaku Hari Ini, Simak Syarat Perjalanan Keluar Kota Selama Nataru
Pemerintah melalui Kementerian Perhubungan (Kemenhub) memperketat syarat perjalanan selama periode Natal dan Tahun Baru (Nataru) yang berlaku mulai hari ini, Jumat 24 Desember 2021 sampai 2 Januari 2022
Budi Setiyadi, Direktur Jenderal Perhubungan Darat Kemenhub, mengatakan, sejumlah aturan terbaru terkait persyaratan perjalanan dalam negeri dan pengalihan arus lalu lintas mobil barang selama periode Nataru diatur melalui SE 109 Tahun 2021.
3. Susah Dijual Lagi, Motor Bekas Jenis Sport Lagi Sepi Peminat
Sepeda motor bekas pakai hingga saat ini masih laku di kalangan masyarakat. Harga yang relatif terjangkau dan kualitas yang masih baik bisa menjadi daya tarik sendiri untuk mereka yang ingin membeli motor dengan modal terbatas.
Motor matik atau skutik lebih banyak diminati karena harganya yang terjangkau dan operasional yang praktis. Sedangkan motor bekas jenis sport ternyata kurang diminati di pasaran.
4. Harga Tiket Layanan Baru PO NPM Sutan Class, Ini Fasilitasnya
PO Naikilah Perusahaan Minang (NPM) belum lama ini merilis 10 armada baru. Lebih detail, enam bus baru pakai bodi Jetbus 3+ MHD buatan Adiputro dan sisanya memakai bodi Legacy SR2 Transporter buatan Laksana.
Bus baru tersebut juga disiapkan untuk kelas layanan yang lebih mewah dengan tajuk Sutan Class. Fasilitas yang disediakan seperti 30 bangku dengan leg rest, air purification, toilet, dan smoking area.
5. Tak Ada Sanksi Tilang Selama Operasi Lilin 2021
Dalam upaya mengamankan pergerakan masyarakat atau mobilitas pada periode libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2022, Kepolisian RI menggelar Operasi Lilin 2022.
Berlangsung selama 23 Desember 2021 sampai 2 Januari 2022, kegiatan terkait dipastikan bakal dilakukan tanpa adanya penilangan oleh petugas di lapangan.
https://otomotif.kompas.com/read/2021/12/25/070437615/populer-otomotif-video-viral-pemotor-ugal-ugalan-motor-sport-bekas-sepi