JAKARTA, KOMPAS.com - Insentif fiskal berupa pengurangan tarif Pajak Penjualan atas Barang Mewah (PPnBM) hingga seratus persen bagi mobil baru secara resmi akan diterapkan mulai Maret 2021.
Tapi, tidak seluruh kendaraan bisa mendapatkan diskon tersebut. Ada kriteria tertentu yang harus dipenuhi, yaitu berkapasitas mesin kurang dari 1.500 cc, berpenggerak 4x2, dan diproduksi lokal dengan tingkat kandungan dalam negeri (TKDN) di atas 70 persen.
Director of Sales & Marketing Division PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) Irwan Kuncoro mengatakan, pada jajaran produknya hanya Xpander dan Xpander Cross yang masuk kriteria.
"Berdasarkan kriteria pemberian insentif PPnBM, maka produk kita yang masuk ialah Mitsubishi Xpander dan Mitsubishi Xpander Cross," papar dia di sela-sela peluncuran New Pajero Sport, Selasa (16/2/2021).
"Tapi saat ini kami masih mempelajari lebih lanjut dan menunggu aturan teknis (juknis) serta hal-hal yang berkaitan lainnya. Sehingga, kami bisa menerapkannya dengan tepat," lanjut Irwan.
Sementara untuk Eclipse Cross, Pajero Sport, sampai Triton dipastikan tidak ada perubahan harga imbas relaksasi terkait. Sebab, mobil masih berstatus CKD, 4x4, dan bermesin di atas 1.500 cc.
Adapun Xpander dan Xpander Cross keduanya adalah varian kendaraan keluarga yang cocok digunakan harian atau multi purpose vehicle (MPV). Harga pasaran mobil setelah disesuaikan dengan pajak tahun ini ialah Rp 221 juta sampai Rp 276 jutaan.
Lebih rinci, berikut harga Xpander per-Februari 2021;
Xpander GLX M/T Rp 220.800.000 naik Rp 221.400.000
Xpander GLS M/T Rp 237.300.000 naik Rp 237.900.000
Xpander GLS A/T Rp 248.300.000 naik Rp 248.900.000
Xpander Exceed M/T Rp 245.800.000 naik Rp 246.400.000
Xpander Exceed A/T Rp 256.200.000 naik Rp 257.000.000
Xpander Sport M/T Rp 264.200.000 naik Rp 265.000.000
Xpander Sport A/T Rp 274.200.000 naik Rp 275.000.000
Xpander Ultimate A/T Rp 278.100.000 naik Rp 278.900.000
Xpander Cross M/T Rp 275.700.000 naik Rp 276.500.000
Xpander Cross A/T Rp 285.700.000 naik Rp 286.500.000
Xpander Cross Premium Package A/T Rp 298.700.000 naik Rp 299.500.000
Black Edition
Xpander Black Edition M/T Rp 257.100.000 naik Rp 260.700.000
Xpander Black Edition A/T Rp 267.500.000 naik Rp 271.300.000
Xpander Cross Rockford Fosgate Black Edition Rp 304.700.000
https://otomotif.kompas.com/read/2021/02/16/175214315/mitsubishi-pastikan-harga-xpander-dan-xpander-cross-turun-berkat-ppnbm-0