Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Menhub Minta Waktu Ganjil Genap Tol Cikampek Diperpanjang

JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, mengusulkan untuk memperpanjang waktu penerapan ganjil-genap dan pembatasan angkutan barang di beberapa gerbang Tol Jakarta-Cikampek (Japek) arah Jakarta. Kondisi ini dilakukan untuk memberikan dampak kelancaran lalu lintas di Tol Japek.

Dalam keterarangan resmi Biro Komunikasi dan Informasi Publik (BKIP) Kemenhub, Budi mengusulkan perpanjangan waktu dari yang semula diterapkan sejak pukul 06.00 - 09.00 WIB, menjadi 05.00 - 10.00 WIB.

Menangapi usulan tersebut, Kepala Badan Pengelola Transportasi Jabodetabek Bambang Prihartono, mengatakan usulan tersebut masih ditampung lebih dulu dan akan ada evaluasinya.

"Sore nanti akan ada obrolan lagi dengan Menhub, jadi yang pasti kita evaluasi dulu usulannya karena saat ini pun kita masih lakukan sosialisasi terkait penerapan paket kebijakan untuk yang di Tambun," ucap Bambang saat dihubungi Kompas.com, Kamis (22/11/2018).

"Kami ini ingin mengoptimalkan peraturan dari Menhub, jadi saat ini kami bikin dulu rekayasa dan simulasi yang sesuai aturan dari pukul 06.00-09.00 WIB, nanti kita evaluasi dan dibahas lagi. Hasilnya bagaimana, kalau sudah final saya infokan," ucap Bambang.

https://otomotif.kompas.com/read/2018/11/22/144300015/menhub-minta-waktu-ganjil-genap-tol-cikampek-diperpanjang

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke